Honda DBL with Kopi Good Day 2025

Misi Penentuan, Al-Maruf Siap Balas Dendam atau Bulungan Kunci Tiket Final DBL Jakarta 2025

SMA Al-Maruf Jakarta kembali bertemu SMAN 70 Jakarta di laga penentuan (if necessary) untuk melangkah final.

dok. DBL Indonesia
SMA Al-Maruf Jakarta kembali bertemu SMAN 70 Jakarta di laga penentuan (if necessary) untuk melangkah final. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Perjalanan SMA Al-Maruf Jakarta di Honda DBL with Kopi Good Day 2025 Jakarta Championship benar-benar penuh lika-liku layaknya roller coaster.

Sempat terlempar ke lower bracket oleh SMAN 70 Jakarta (Bulungan), kini mereka bangkit dan berhasil menembus babak Fantastic Four meski hanya tersisa satu peluang hidup.

Tantangan berikutnya tak kalah berat, mereka kembali dipertemukan dengan SMAN 70 Jakarta, sang juara bertahan DBL Jakarta.

Pertandingan ini menjadi ajang balas dendam yang dinanti-nantikan Al-Maruf.

Pada pertemuan sebelumnya, Al-Maruf sempat menahan imbang Bulungan di paruh pertama, namun akhirnya harus kalah dengan selisih 25 poin (52–27). Kini, mentalitas dan kepercayaan diri mereka berbeda.

Setelah menyingkirkan SMA Santa Ursula Jakarta (Sanur) lewat kemenangan dramatis, semangat para pemain Al-Maruf kembali membara untuk menantang raksasa Jakarta tersebut.

Dari kubu Bulungan, Asyhila Ramadhani Putri menjadi motor serangan utama dengan catatan 33 poin, 13 rebound, 3 assist, dan 2 steal sepanjang Championship.

Sementara Kayla Rara Imani solid di lini bawah dengan 17 poin, 16 rebound, dan 2 block dalam dua laga terakhir.

Namun, Al-Maruf juga punya kekuatan besar. Az Zahra Fitriyani Lubis tampil luar biasa dengan total 28 poin, 33 rebound, 13 block, dan 12 steal.

Ia mendapat dukungan dari Sabrina Cut Azzahra, yang mencatat 28 poin, 23 rebound, 8 steal, dan 5 block selama tiga pertandingan terakhir.

Statistik itu menunjukkan bahwa Al-Maruf bukan lawan yang bisa diremehkan.

Meski baru pertama kali tampil di Championship, mereka menunjukkan progres cepat dan daya juang luar biasa. 

Kini, mental dan kesiapan di lapangan akan jadi penentu siapa yang melaju ke Final DBL Jakarta 2025.

Jika SMAN 70 Jakarta menang, mereka langsung melangkah ke final.

Tapi jika Al-Maruf berhasil revans, maka akan digelar laga penentuan (if necessary).

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 kembali hadir, digelar di 31 kota dan 22 provinsi di seluruh Indonesia.

Setiap musimnya, DBL Indonesia akan memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi bagian DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Tak hanya menghadirkan persaingan sengit di lapangan utama, gelaran ini juga menyuguhkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 sebagai salah satu daya tariknya.

Seluruh pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 dapat disaksikan secara langsung melalui channel YouTube DBL Play.

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved