Berita Regional

Kronologi Bidan di Banjarmasin Dibunuh Pasien Sendiri ​​​​​​

Terungkap kronologi bidan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan dibunuh pasiennya sendiri pada Senin (20/10/2025).

Editor: Desy Selviany
Youtube Banjarmasin Post
BIDAN DIBUNUH-Bidan di Banjarmasin Selatan, Banjarmasin, Kalimantan Selatan dibunuh pasien sendiri Senin (20/10/2025) 

WARTAKOTALIVE.COM - Terungkap kronologi bidan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan dibunuh pasiennya sendiri pada Senin (20/10/2025). 

Kronologi bidan di Banjarmasin Selatan yang dibunuh pasiennya sendiri diungkapkan Kapolsek Banjarmasin Selatan, Kompol Cristugus Lirens pada Selasa (21/10/2025). 

Cristugus mengatakan kasus pembunuhan keji itu berawal saat seorang pasien Andi Julianto alias Encek datang berobat ke bidan inisial RH (58).

Namun ternyata saat berobat tersebut, pelaku juga membawa senjata tajam yang ia selipkan di pinggangnya. 

"Awalnya, pelaku datang ke rumah korban RH untuk berobat, dengan membawa sebilah pisau sekitar 30 cm yang diselipkan di pinggangnya," ujar Cristugus seperti dimuat Kompas.com. 

Tak lama kemudian, anak korban inisial RM mendengar suara keributan dari ruang tamu rumahnya. 

RM, yang saat itu berada di dalam, bergegas keluar untuk mencari tahu dan mendapati Encek tengah menyerang Ibunya menggunakan senjata tajam.

Bahkan penusukan dilakukan berkali-kali oleh pemuda berusia 32 tahun itu.

"Pelaku yang saat itu merunduk di atas badan korban, terlihat sedang memegang pisau belati dan menusukkannya berkali-kali ke tubuh bidan tersebut," ungkap Cristugus. 

Melihat ibunya diserang, RM berusaha memberikan perlawanan dengan mendorong pelaku hingga terjatuh. 

Namun, perlawanan itu membuat pelaku emosi dan balik menyerang RM dengan senjata tajam. 

Baca juga: Aksi Heroik Bidan Dona di Pasaman Sumatera Barat, Seberangi Sungai dengan Berenang Demi Obati Pasien

"Pelaku sempat keluar rumah, namun kembali masuk dan menusukkan pisaunya lagi ke tubuh RH yang sempat berteriak minta tolong. Setelah itu, pelaku melarikan diri," beber Cristugus. 

Setelah pelaku melarikan diri, tetangga korban berdatangan untuk memberikan pertolongan. Korban RH langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Suriansyah, namun nyawanya tak tertolong.

“Sementara anak korban RM mengalami luka serius dan sedang menjalani perawatan medis di rumah sakit yang sama," tambah Cristugus.

Setelahnya kurang dari 24 jam, pelaku penusukan menyerahkan diri ke Polsek Banjarmasin Selatan, Selasa dini hari (21/10/2025), sekitar pukul 00.05 Wita.

Encek datang ke kantor polisi untuk menyerahkan diri diantar oleh seorang pengemudi ojek online.

“Dengan kesadaran sendiri, pelaku datang dan menyerahkan diri ke Mapolsek,” ujar Kapolsek Banjarmasin Selatan, Kompol Cristugus Lirens.

Hingga kini polisi masih menggali motif Encek membunuh seorang bidan di Banjarmasin Selatan.

(Wartakotalive.com/DES/Kompas.com)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved