Kebakaran

9 Orang Pengunjung Diskotek yang Terjebak Dalam Kebakaran Glodok Plaza Berhasil Diselamatkan

9 Orang Pengunjung Diskotek yang Terjebak Dalam Kebakaran Glodok Plaza Berhasil Diselamatkan

Penulis: Nuri Yatul Hikmah | Editor: Dwi Rizki
Antara
Korban kebakaran di lantai 7 Plaza Glodok, Tamansari, Jakarta Barat berhasil diselamatkan pada Kamis (16/1/2025) dini hari. 

Garis polisi juga masih terpasang di sekitar lokasi kejadian. Pasalnya, puluhan warga masih berkerumun menyaksikan proses pemadaman ini.

Walhasil, terdengar riuh petugas meminta agar para warga mundur dari lokasi kejadian, lantaran pecahan kaca masih terus berjatuhan dan ledakan terus berbunyi.

Hingga berita ini diturunkan api masih berkobar cepat dan merambat ke celah-celah bangunan Plaza Glodok, Tamansari, Jakarta Barat. 

Baca juga: Warga Terjebak Api di Kebakaran Glodok Plaza Jakbar, Lambaikan Kain dan Nyalakan Senter Minta Tolong

KEBAKARAN hebat melanda Plaza Glodok, Jakarta, Rabu (16/1/2025). Hingga lewat tengah malam, api belum berhasil dipadamkan sepenuhnya.
KEBAKARAN hebat melanda Plaza Glodok, Jakarta, Rabu (16/1/2025). Hingga lewat tengah malam, api belum berhasil dipadamkan sepenuhnya. (Warta Kota/Nuri Yatul Hikmah)

Pelaksana tugas Kepala Dinas Gulkarmat Jakarta, Satriadi Gunawan, mengatakan, kebakaran di Glodok Plaza, Jakarta Barat, Rabu (15/1/2025) malam, berasal dari diskotek atau hiburan malam yang berada di lantai 7 gedung tersebut.  

“Objek yang terbakar diskotek lantai tujuh Glodok Plaza,” kata Satriadi Gunawan, dalam keterangannya, Rabu (15/1/2025).

Kebakaran di Glodok Plaza itu pertama kali diketahui pada pukul 21.22 WIB.

Dinas Gulkarmat Jakarta menyebutkan bahwa sebanyak 21 mobil pemadam kebakaran telah meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP).

“Situasi masih merah, sedang proses pemadaman. 105 personel telah diterjunkan,” ungkap Satriadi.

Satriadi mengakui, ada beberapa orang yang terjebak dalam kebakaran Glodok Plaza tersebut.

Baca juga: Kebakaran di Glodok Plaza Jakarta Barat Diduga Berasal dari Diskotek yang Ada di Lantai 7 Gedung

 “Info sementara (ada yang terjebak). Anggota sedang naik (untuk memastikan),” pungkas dia.

Sampai pukul 22.58 WIB, kata dia petugas masih berupaya memadamkan kebakaran ini.

 Selain itu, petugas juga tengah mengevakuasi para korban yang masih terjebak di dalam gedung.

Sejumlah ledakan terdengar oleh warga dari Glodok Plaza yang terbakar.

Sejumlah pengunjung yang sebelumnya terjebak api di lantai 7 Glodok Plaza, berhasil dievakuasi petugas.

 Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Taman Sari menyebut sumber api berasal dari lantai tujuh Glodok Plaza.

Sumber: Warta Kota
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved