Persija Jakarta
Babak I Persija Jakarta 1-1 PSBS Biak: Gol Hanif Sjahbandi Bikin Tim Oranye Imbangi Badai Pasifik
Persija Jakarta terhindar dari ketertinggalan setelah bermain imbang 1-1 kontra PSBS Biak di babak pertama, Kamis (12/9/2024).
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Persija Jakarta bermain imbang 1-1 saat hadapi PSBS Biak di babak pertama pekan keempat Liga 1 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (12/9/2024) pukul 19.00 WIB.
Gol Persija Jakarta diciptakan oleh Hanif Sjahbandi pada menit ke-45+2'.
Sedangkan, gol PSBS Biak diciptakan oleh Julian Velazquez lewat tandukan pada menit ke-33.
Babak pertama pertandingan dimulai dengan permainan cepat dan menyerang yang ditunjukkan PSBS Biak sebagai tim tuan rumah.
Serangan bertubi-tubi yang dilakukan PSBS Biak membuat tim berjuluk Badai Pasifik itu memeroleh sejumlah peluang yang membahayakan gawang Persija.
Sayangnya, Beto Goncalves masih belum optimal dalam memanfaatkan peluang-peluang itu untuk menyiptakan gol perdana untuk PSBS Biak.
Saat PSBS Biak langsung tampil cepat, Persija juga tidak mau kalah dengan menampilkan permainan yang cepat.
Skuad Macan Kemayoran lakukan perlawanan dengan serangan-serangan balik cepat yang cukup merepotkan pertahanan PSBS Biak.
Baca juga: Persija Jakarta vs PSBS Biak: Firza Andika Siap Mati-matian untuk Berikan Hasil Positif ke Oranye
Namun, Ryo Matsumura dan kawan-kawan masih belum mampu membobol gawang PSBS Biak yang dijaga oleh John Pigai.
Setelah kedua tim berusaha, PSBS Biak berhasil memecah kebuntuan dengan gol yang dicetak oleh Julian Velazquez lewat tandukan pada menit ke-33.
Julian Velazquez membobol gawang Persija yang dijaga oleh Carlos Eduardo setelah memanfaatkan sepak pojok Todd Rivaldo Ferre.
Situasi babak pertama jadi berubah dengan skor 1-0 untuk keunggulan PSBS Biak.
Tertinggal satu gol membuat Persija bangkit dengan lakukan serangan-serangan balik yang cepat, sayangnya hingga menit ke-40 mereka bisa menyamakan kedudukan.
Akhirnya, Persija berhasil menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Hanif Sjahbandi pada menit 45+2' setelah memanfaatkan umpan dari Ryo Matsumura.
Gol dari Hanif Sjahbandi membuat kedudukan berubah menjadi imbang 1-1 dan skor itu menjadi penutup babak pertama.
| Bertandang ke Markas Persebaya, Persija Jakarta Benahi Pertahanan dengan Lakukan Hal Ini |
|
|---|
| Jelang Laga Klasik Lawan Persebaya, Mauricio Souza Geber Skuad Persija Fokus Latihan Mencetak Gol |
|
|---|
| Persija Gelar Latihan Intensif di Bojongsari Depok, Jelang Bentrok Pimpinan Klasemen Borneo FC |
|
|---|
| Jelang Kontra Bali United di JIS, Persija Gelar Latihan Intensif di Bojongsari Depok |
|
|---|
| Link Live Streaming Dewa United vs Persija, Alan Cardoso Yakin Macan Pulang dengan Senyum Bahagia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Persija-Jakarta-bermain-imbang-1-1-saathadapi-PSBS-Biak-di-babak-pertama.jpg)