Gempa Tuban

Guncangan Gempa Tuban Bikin Pengendara Panik, Nekat Putar Balik di Jembatan Suramadu

Gempa Tuban yang mengguncang wilayah Jawa Timur mengakibatkan salah satunya pengendara yang melintas di Jembatan Suramadu nekat melakukan putar balik.

Surya.co.id
Guncangan gempa Tuban juga dirasakan para pengendara di atas Jembatan Suramadu hingga sejumlah pengendara tampak kebingungan hingga hendak berbalik arah, Jumat (22/3/2024). 

Seperti diberitakan sebelumnya, gempa bermagnitudo 6.1 yang berpusat di perairan timur laut Kabupaten Tuban pada Jumat (22/3/2024) siang, goncangannya cukup kuat.

Salah satu bangunan bekas Balai Desa Dagangan di Kecamatan Parengan, Tuban, ambruk akibat goncangan gempa tersebut.

Kepala Pelaksana BPBD Tuban Sudarmaji sudah menerima laporan itu. Balai desa ambruk itu, kata dia, sudah tak terpakai sama sekali.

"Pemerintah desa (Dagangan, red) sudah membuat balai desa baru. Karena balai desa lama itu sudah rusak,” ucap Sudarmaji, Jumat (22/3/2024) siang.

Menurut Sudarmadji, kondisi bangunan bekas Balai Desa Dagangan memang tak layak. Maklum jika bekas balai desa itu ambruk diguncang gempa bermagnitude 6.1.

"Tidak ada korban jiwa atau luka-luka dari kerusakan bekas balai desa tersebut," imbuh mantan Camat Plumpang Kabupaten Tuban ini.

(Surya.co.id/Ahmad Faisol)

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News.

Sumber: Surya
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved