Pilpres 2024
Ingatkan Pendukung dan Relawan Jangan Terbuai Hasil Survei, Gibran: Fokus untuk Kemenangan
Cawapres Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka meminta pendukung dan relawan agar tidak terbuai hasil survei dengan fokus meraih kemenangan di Pilpres.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Cawapres Pasangan Calon Nomor Urut 2, Gibran Rakabuming Raka menekankan kepada para relawan dan pendukung untuk tidak terpancing dengan fitnah dan serangan.
Dia mengimbau para relawan untuk berfokus pada kerja-kerja pemenangan di lapangan.
Hal ini disampaikan Gibran dihadapan ribuan relawan Semeton Gibran yang melaksanakan Deklarasi Dukungan Satu Putaran yang dilaksanakan di GOR Basket Ngurah Rai, Denpasar.
“Jika ada fitnah, tidak perlu dibalas fitnah. Jika ada nyinyiran tidak perlu dibalas. Tidak perlu menjelek-jelekkan program Paslon lain. Kita fokus untuk kemenangan saja.” tegas putra Presiden Jokowi tersebut.
Baca juga: Kampanye di Bali, Gibran Janji Kaji Ulang Pembangunan Bali Utara demi Pemerataan Pembangunan
Baca juga: Kampanye di Bali, Gibran Minta Pendukung Kerja Keras biar Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
Gibran yang juga didampingi oleh pengacara kondang Hotman Paris Hutapea, juga mengingatkan para pendukung untuk tidak terlena dengan hasil-hasil survei yang memenangkan Prabowo Gibran.
“Ini mungkin tiap minggu akan ada rilis-rilis survei. Mungkin surveinya ada yang bagus, ada yang jelek. Bapak Ibu jangan terbuai dengan hasil survei.”
Gibran juga menitipkan kemenangan di Bali kepada relawan yang hadir.
“Kita tetap kerja keras, kita tetap lakukan konsolidasi, di tingkat bawah, di tingkat akar rumput. Kita ingin menjaga angka-angka ini biar bisa tetap naik sampai 14 februari nanti.” pungkas Gibran.
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News.
| Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Tegaskan Pemangkasan Makan Bergizi Rp 7.500 Cuma Isu |
|
|---|
| Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Mardani Ali Sera Sebut Perlu Banyak Menyerap dan Siapkan Diri |
|
|---|
| Menko PMK Muhadjir Sebut Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Sudah Dibahas Dalam Rapat Kabinet |
|
|---|
| AHY Dukung Prabowo Tambah Pos Kementerian dan Tak Persoalkan Berapa Jatah Menteri untuk Demokrat |
|
|---|
| Prabowo-Gibran Ngopi Santai di Hambalang, Gerindra: Sangat Mungkin Bahas Format dan Formasi Kabinet |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.