Kabar Duka
Cornelia Agatha Berduka, Sosok Mendiang Rizal Ramli Diakui Sebagai Kekasihnya
Dulu sempat ada isu kedekatan Cornelia Agatha dengan Rizal Ramli yang juga pengamat ekonomi itu lebih dari seorang teman.
Pada saat yang bersamaan Rizal Ramli menjadi promotornya.
Kedekatan Cornelia Agatha dan Rizal Ramli saat itu juga dinilai bukan hal yang salah. Lantaran masih sama-sama berstatus lajang.
Profil Cornelia Agatha
Cornelia Agatha memasuki dunia akting ketika ia duduk di kelas 1 SMP pada 1987, dengan membintangi Lupus: Tangkaplah Daku, Kau Kujitak sebagai debut aktingnya.
Kemudian, ia membintangi film keduanya yang berjudul Elegi Buat Nana di tahun 1988.
Tiga tahun berselang, yakni pada 1991, Cornelia berakting dalam film Rini Tomboy. Berkat aktingnya di film tersebut, Cornelia berhasil masuk nominasi sebagai Aktris Terbaik di Festival Film Indonesia 1992.[2]
Namanya semakin meroket setelah berperan sebagai Sarah dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan dari musim pertama hingga keenam.
Begitu juga perannya sebagai seorang penari bernama Dayu dalam sinetron Perempuan Pilihan di tahun 2001, yang membuat Cornelia dianugerahi penghargaan Aktris Terpuji oleh Forum Film Bandung 2002.
Wanita yang lahir 11 Januari 1973 ini menikah dengan Sony Lalwani pada 18 Maret 2006.
Dari pernikahan tersebut, Cornelia dianugerahi bayi kembar yang lahir melalui operasi sesar, pada tanggal 7 Desember 2006 di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Sepasang bayi itu diberi nama Makayla Athaya Lalwani (perempuan) dan Tristan Athala Lalwani (laki-laki).
Pada tanggal 29 Oktober 2012, Cornelia mengajukan gugatan cerai terhadap Sony ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Pengadilan mengabulkan tuntutan Cornelia pada tanggal 1 Agustus 2013 dengan salah satu pertimbangan berupa kekerasan dalam rumah tangga.
| Pendeta Sebut Ayah Jerome Polin Alami Penyumbatan Usus dan Paru |
|
|---|
| Meninggal di Solo, Ini Profil Dalang Kondang Ki Anom Suroto dan Kedekatanya dengan Anies Baswedan |
|
|---|
| Pesan Penting Dalang Kondang Ki Anom Suroto sebelum Mengembuskan Napas Terakhir di RS Kandang Sapi |
|
|---|
| Mahasiswa IPB University Anggit Bima Wicaksana Meninggal Saat Ekspedisi Patriot di Papua |
|
|---|
| Mantan Pengawal Jokowi, Marsda TNI Wahyu Hidayat Wafat di Usia 54 Tahun Hari ini, Dikenal Teladan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.