Konser Musik

Rahmania Astrini Makin Rutin Latihan Nyanyi Jelang Tampil Sebagai Pembuka Konser Coldplay di Jakarta

Mulai menghitung hari, penyanyi Rahmania Astrini semakin rutin berlatih bernyanyi menjelang konser Coldplay di Jakarta pada Rabu malam besok.

Dokumentasi Warner Music Indonesia
Mulai menghitung hari, penyanyi Rahmania Astrini semakin rutin berlatih bernyanyi menjelang konser Coldplay di Jakarta pada Rabu (15/11/2023) malam. Setelah Runaway dan Finally Found You, Rahmania Astrini merilis single terbarunya berjudul Shush di penghujung November 2020. Lagu Shush diciptakan Toby Gad, hits maker yang beberapa kali memenangkan Grammy Awards. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Penyanyi Rahmania Astrini semakin rutin berlatih bernyanyi menjelang konser Coldplay di Jakarta.

Setiap kali latihan, Rahmania Astrini selalu ditemani para pemain band yang mengiringinya bernyanyi.

Coldplay dijadwalkan manggung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (15/11/2023) malam.

Baca juga: Rahmania Astrini Seperti Dapat Rejeki Saat Dipilih Jadi Penyanyi Pembuka Konser Coldplay di Jakarta

Sebelum Coldplay beraksi, Rahmania Astrini membuka konser band dunia asal Inggris Raya tersebut.

"Counting days (menghitung hari)," tulis Rahmania Astrini di akun media sosialnya dikutip Selasa (14/11/2023).

Rahmania Astrini kaget saat namanya dipilih untuk menemani Coldplay tampil perdana di Indonesia.

Baca juga: Kaget, Ini Cerita Rahmania Astrini yang Dipilih Menjadi Penyanyi Pembuka Konser Coldplay di Jakarta

Sebelum muncul nama Rahmania Astrini, sejumlah penyanyi disebutkan siap mendampingi Coldplay beraksi untuk pertama kali didepan penggemarnya di Indonesia.

Selain Rahmania Astrini, salah satu penyanyi yang disebutkan akan menemani Coldplay adalah grup idol JKT48.

Namun, bak mendapatkan durian runtuh, Rahmania Astrini yang layak membuka konser Coldplay di SUGBK.

Baca juga: Syok Tapi Senang, Rahmania Astrini Kaget Dipilih Menjadi Penyanyi Pembuka Konser Coldplay di Jakarta

Rahmania Astrini bahkan tidak pernah menyangka dipilih sebagai penyanyi pembuka konser Coldplay di Indonesia.

"Aku kaget dan nggak menyangka," kata Rahmania Astrini saat berbincang di Orchid Forest Cikole, Lembang, Bandung, Jawa Barat, pada 9 Agustus 2023.

Saat itu Rahmania Astrini ikut ngobrol menjelang gelaran Forestra 2023.

Baca juga: Coldplay Gelar Konser Perdana di Indonesia, Chris Martin: Kami Bersemangat Konser di Negara Indahmu

Forestra hadir membara melalui beragam musik dalam simfoni indah di tengah Orchid Forest Cikole, Lembang, Bandung, Jawa Barat, pada 26 Agustus 2023.

"Gimana nggak kaget karena tiba-tiba dikabari label dan tim manajemen untuk menjadi penyanyi pembuka konser Coldplay di Jakarta," ucap Rahmania Astrini.

Sebelum Chris Martin dkk beraksi didepan penggemarnya di Indonesia, Rahmania Astrini akan menjadi penyanyi pembuka konser band asal Inggris Raya tersebut.

Baca juga: Coldplay Siap Tampil di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Ini yang Harus Diperhatikan Para Penonton

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved