Raih Penghargaan PIA 2023, GNA Group Kian Bersemangat Hasilkan Produk Properti Berkualitas Tinggi
GNA Group merupakan perusahaan properti yang memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun sebagai pengembang kawasan hunian.
WARTAKOTALIVE.COM — GNA Group berhasil meraih penghargaan Properti Indonesia Award 2023 (PIA 2023) sebagai The Emerging Mid Scale Housing Developer di Sub Kategori: Rising Star Developer.
PIA 2023 digelar media Properti Indonesia (MPI) Group—penerbit Majalah Properti Indonesia dan portal berita propertiindonesia.id.
Trophy Properti Indonesia Award 2023 diterima langsung oleh Direktur Utama GNA Group, Gregorius Gun Ho, di Jakarta, Rabu (25/10/2023) lalu.
“GNA Group sangat bersyukur dan bangga mendapatkan penghargaan sebagai The Emerging Mid Scale Housing Developer dalam ajang Properti Indonesia Award 2023,” ungkap Gregorius Gun Ho dalam keterangan resminya, baru-baru ini.
“Penghargaan ini akan membuat GNA Group semakin bersemangat untuk menghasilkan produk properti berkualitas tinggi yang akan diminati oleh masyarakat,” imbuhnya.
Baca juga: Pada Akhirnya Ditinggalkan, PDIP Menyesal Kasih Privilege ke Keluarga Jokowi
Baca juga: Persija Jakarta Tidak Dibela Rizky Ridho, Ondrej Kudela, dan Resky Fandi Saat Tantang PSIS Malam Ini
Lebih lanjut Gregorius Gun Ho mengatakan, GNA Group selalu menghasilkan karya-karya yang begitu detail dan artistik.
GNA Group merupakan perusahaan properti yang memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun sebagai pengembang kawasan hunian.
Kiprah ini direalisasikan dengan menghadirkan lebih dari 20 proyek hunian modern yang dirancang dengan desain yang selalu memperhatikan aspek lingkungan dan fasad yang unik.
Tidak hanya menonjolkan aspek fasilitas dan lokasi semata, melainkan mengedepankan aspek desain yang menarik dan up to date pada setiap produk hunian yang dipasarkan.
Produk hunian yang dikembangkan, baik interior maupun eksterior selalu mengikuti selera dan kebutuhan konsumen masa kini.
Baca juga: Bikin Meriah hingga Syahdu, Happy Asmara Kejutkan Pesta Pernikahan Pemenang Wedding Impian MS Glow
Baca juga: Berjuang Demi Ibu, Bocah SMP Penjual Roti di Terowongan Kendal Berharap Bisa Jadi Musisi Dunia
Tidak heran jika produk-produk perumahan GNA Group selalu diterima konsumen, termasuk konsumen dari kalangan milenial yang pasarnya sedang tumbuh dengan pesat.
GNA Group akan terus melakukan ekspansi dan inovasi dengan meluncurkan perumahan baru di Jabodetabek walau tantangan yang dihadapi cukup besar.
Sepanjang tahun 2023, GNA Group berhasil meluncurkan beberapa proyek perumahan baru di Jabodetabek, diantaranya Cluster Fuji di Golden Hills.
Mengusung Arcade Style, Cluster Fuji di Golden Hills di kawasan Gunung Sindur, Bogor itu ditawarkan seharga mulai Rp499 jutaan.
Kemudian Golden Vista di Jalan Babat, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Banten yang dipasarkan seharga mulai Rp299 juta.
Baca juga: Gelar Tebus Murah Sembako di Dapil, Sintawati: Perubahan Dimulai dari Kebaikan Sederhana
Baca juga: PSIS Semarang vs Persija Jakarta: Thomas Doll Mantangkan Penyelesaian Akhir Skuad Macan Kemayoran
GNA Group Luncurkan Apollo Homes, Usung Konsep Modern Minimalis, Harga Mulai Rp900 Jutaan |
![]() |
---|
Akomodir Kebutuhan Hunian Kaum Urban, GNA Group Luncurkan Golden Sawangan |
![]() |
---|
Dibangun Sejak Mei 2023, Cluster Modern Waterfront Residence di KotaModern Raih Penghargaan PIA 2023 |
![]() |
---|
Kembangkan Desain Modern Minimalis, Cluster Vastu di Jakarta Garden City Raih Penghargaan PIA 2023 |
![]() |
---|
Modern Cikande Industrial Estate Sukses Raih Penghargaan Properti Indonesia Award 2023 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.