Kabar Artis

Band Geisha Ingin Roby Satria Istirahat Dulu Setelah Bebas Usai 2 Tahun Jalani Hukuman Kasus Narkoba

Roby Satria yang dikenal sebagai gitaris Band Geisha dibebaskan dari tahanan sejak 6 Oktober 2023 setelah 2 tahun menjalani hukuman kasus narkoba.

Warta Kota/Arie Puji
Roby Satria yang dikenal sebagai gitaris Band Geisha dibebaskan dari tahanan sejak 6 Oktober 2023 setelah 2 tahun menjalani hukuman kasus narkoba. Regina Poetiray (kemeja kuning), vokalis Geisha, bersama para personel Band Geisha di Redaksi Warta Kota, Palmerah, Jakarta Pusat, Senin (10/2/2020). 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Roby Satria yang dikenal sebagai gitaris Band Geisha dibebaskan dari tahanan sejak 6 Oktober 2023.

Roby Satria dibebaskan setelah menjalani hukuman 2 tahun terkait penyalahgunaan narkotika jenis ganja. 

Rahmad Ramadhan dan Regina Poetiray, gitaris dan vokalis Band Geisha, merasa ada yang hilang saat Roby Satria tidak bersama Geisha di panggung.

Baca juga: Band Geisha Tetap Berkarya, Manggung hingga Garap Album Baru, Benarkah Seterusnya Tanpa Roby Satria?

"Selama ini kan selalu manggung sampai nongkrong bareng, kalau nggak ada dia (Roby Satria) ya rasanya ada yang hilang," kata Rahmad Ramadhan di Gedung Sarinah, Jalan MH Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (16/10/2023) malam. 

Saat ini Geisha memberikan waktu untuk Roby Satria untuk istirahat dan menenangkan pikirannya.

"Biar dia (Roby Satria) istirahat dulu dan menenangkan pikiran, setelah itu baru dibicarakan (Geisha) kedepan," kata Rahmad Ramadhan.

Baca juga: Nyanyikan Lumpuhkan Ingatanku, Regina Poetiray Ajak Move On Penonton Festival Cerita Langit Jingga

Mereka sudah memiliki rencana untuk membicarakan kelanjutan Band Geisha bersama Roby Satria.

"Sekarang ini biarkan Roby istirahat dulu," ujarnya.

Roby Satria tetap dirangkul Band Geisha meski sudah tiga kali tersandung kasus narkoba. (m30)

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved