Pembunuhan
Teka-teki Pria Tewas Bersimbah Darah di Tamansari, Saksi: Tertusuk di Pangkuan Kekasihnya
Kematian pria berinisial IK (19) yang ditemukan bersimbah darah di Tamansari, Jakarta Barat lantaran diduga bunuh diri
Penulis: Nuri Yatul Hikmah | Editor: Dian Anditya Mutiara
WARTAKOTALIVE.COM, TAMANSARI — Kematian pria berinisial IK (19) yang ditemukan bersimbah darah di Tamansari, Jakarta Barat lantaran diduga bunuh diri menggunakan pisau, rupanya masih menjadi teka-teki.
Apakah IK benar meninggal karena menusuk dirinya sendiri, atau ada peran lain di balik tewasnya pria tersebut.
Saksi mata kejadian tersebut, Titin (62) mengungkap, mulanya ia mendengar ada seorang wanita yang berteriak minta tolong sekira pukul 04.00 WIB, Kamis (7/9/2023) lalu.
Kala itu, Titin yang bertugas sebagai tukang cuci di indekos tersebut tengah terbangun dari tidur lelapnya lantaran hendak biang air kecil.
"Kan ibu kalau tengah malam suka kebangun kencing, namanya juga udan nenek-nenek, 'Tolong tolong' di mana ini kata saya, terus saya turun kok lantai 2 enggak ada, ternyata di lantai bawah," kata Titin saat ditemui, di lokasi kejadian, Jumat (8/9/2023).
Baca juga: Penemuan Mayat Ibu dan Anak di Cinere yang Tinggal Tulang, Suaminya Meninggal Sejak 2011
Kemudian, Titin pun menghampiri sumber suara tersebut.
Rupanya, jeritan minta tolong itu berasal dari kamar pertama dekat gerbang masuk indekos.
Pasalnya, pintu kamar indekos itu dalam kondisi terbuka.
Dari sanalah, dia menyaksikan ada seorang laki-laki yang tengah berbaring di pangkuan perempuan.
"Ibu dari pintu enggak ke dalam, enggak dekat agak jauh, 'Itu kenapa?', 'Bu Bu' sembari nangis lah itu ceweknya 'Iya itu kenapa?' kata ibu, 'Dia nusuk sendiri'," tutur Titin menirukan suara kekasih IK.
Mengetahui pria itu sudah bersimbah darah, Titin lantas mencari bantuan ke tetangga sekitar.
"Ibu enggak tanya detail gimana lukanya. Langsung minta bantuan gedor warung di sebelah, keluarlah dia bawa golok, dikira ada rampok di tempat ibu," kata Titin.
Baca juga: Pria di Tamansari Tewas Bersimbah Darah, Diduga Bunuh Diri dan Ditemukan Pisau dari Kamar Kos
Tak sampai di situ, dengan sigap Titin langsung mencari bantuan lain berupa kendaraan untuk membawa IK ke rumah sakit.
"Nah ada tukang bajaj lagi tidur di situ (di gubuk) saya bangunin, 'Man bantuin bawa orang ke rumah sakit tuh'," pinta Titin.
Titin pun langsung mengantarkan tukang bajaj tersebut ke indekos tempatnya bekerja.
| Terungkap Alasan Anti Puspita Open BO: Ekonomi Sulit, Sering Pinjam Uang untuk Kebutuhan Rumah |
|
|---|
| Ayah Briptu Rizka Terseret Kasus Pembunuhan Sang Menantu Brigadir Esco, Ini Perannya |
|
|---|
| Sebelum Dibunuh, Anti Puspitasari Sering Pinjam Uang Teman, Suami Tidak Tahu |
|
|---|
| Pelaku Pembunuhan Wanita Hamil di Hotel Palembang Ngaku Diteror Korban |
|
|---|
| Tanggapan Adi Rosadi saat Tahu Istrinya yang Sedang Hamil Ternyata Buka Layanan Open BO saat Dibunuh |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/pria-bunuh-diri-di-Tamansari1233.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.