LUAR BIASA! Bocah 7 Tahun Asal Depok Taklukkan Puncak Gunung Rinjani demi Wujudkan Impian Ibunda
Muhamad Husain, bocah berusia 7 tahun asal Depok, bersama ayahnya sukses naik ke puncak Gunung Rinjani, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Penulis: Hironimus Rama | Editor: Sigit Nugroho
Dari Pos 4 Sembalun, mereka melanjutkan perjalanan menuju Pelawangan yang menjadi titik terakhir sebelum pendakian menunju puncak Gunung Rinjani.
"Kami tiba di Pos 4 Pelawangan sekira pukul 20.30 WIB. Kami buka tenda, lalu makan dan istirahat," ujar Firdaus yang pernah bergabung dalam Siswa Pencinta Alam SMA 97 (Palastu) Jakarta pada 2001-2002 silam.
Sekira pukul 02.00 WITA pada Minggu (11/6/2023), mereka bangun dan memulai persiapan menuju puncak Gunung Rinjani.
"Pukul 03.00 WITA kita memulai perjalanan ke puncak Gunung Rinjani. Kita jalan bertiga, porter tidak ikut karena jaga tenda," jelas Firdaus.
Menurut Firdaus, jalan menuju puncak Rinjani cukup terjal dengan kondisi tanah berpasir dan akar pohon.
"Kami tiba di puncak Rinjani sekira pukul 12.00 WIB. Sebenarnya kalau pendakian orang dewasa, enam jam sudah sampai puncak. Tetapi karena bawa anak kecil, kami sering berhenti sehingga pendakian mencapai sembilan jam," ungkapnya.
BERITA VIDEO: Anas Urbaningrum Singgung Jargon Perubahan Koalisi Anies
Rasa lelah yang mendera selama sembilan jam perjalanan akhirnya terbayarkan dengan keindahan pemandangan dari puncak Gunung Rinjani.
"Gunung Rinjani ini memang indah. Pemandangan dari puncak sangat memanjakan mata. Husain jadi sedikit melupakan rasa lelah atas keindahan itu," beber Firdaus.
Setelah dua jam istirahat sambil menikmati keindahan pemandangan dari puncak Rinjani, mereka lalu turun ke camp sekira pukul 14.00 WIB.
"Perjalanan turun ke bawah lebih cepat karena tinggal merosot saja. Kami sampai di camp Pelawangan sekira pukul 16.00 WIB," papar Firdaus.
Husain Hampir Menyerah
Firdaus menjelaskan, bagian yang paling menantang di jalur pendakian menuju puncak Rinjani berada di Letter E.
"Letter ini merupakan bagian yang paling terjal karena mendekati puncak Gunung Rinjani. Kondisi jalannya berpasir sehingga saat jalan satu dua langkah, kaki lalu merosot ke belakang," jelas Firdaus.
Jalan yang terjal menuju puncak Gunung Rinjani membuat Husain kewalahan dan hampir menyerah.
Wanita Muda di Beji Depok Buat Laporan Palsu, Ngaku Dibegal Padahal Jual Motor untuk Bayar Pinjol |
![]() |
---|
BBM Bensin di SPBU Swasta di Margonda Depok Kosong, Hanya Solar yang Tersedia |
![]() |
---|
Sisa Pemerintahan Lama, Wali Kota Depok Rotasi dan Mutasi Ekstrem 126 ASN, Lurah Dijadikan Sekel |
![]() |
---|
Viral Video Ratusan Karyawan Pabrik di Tapos Depok Pamitan, Ini Penjelasan Ketua Forum Buruh Depok |
![]() |
---|
Hanya 30 Persen Lulusan SD di Depok Bisa Baca Al-Qur'an, Guru Bakal Diberikan Pendampingan Khusus |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.