Haji dan Umrah
Kisah Suarnati Jemaah Haji Asal Makassar, Kenakan Emas 180 Gram Saat Pulang dari Mekah Demi Nazar
Suarnati Daeng Kanang (46), jemaah Haji embarkasi Makassar kenakan 180 gram emas saat tiba. 100 gram diantaranya dibeli di Mekah karena nazar
Penulis: Budi Sam Law Malau | Editor: Budi Sam Law Malau
Menurut Suarnati, alasannya membeli emas di Tanah Suci karena merasa ada kepuasan tersendiri.
Bahkan ia mengaku lebih berkarisma dengan mengenakan emas dari Tanah Suci.
"Karismanya beda dan saya percaya kalau sakit terus pakai emas dari Tanah Suci bisa sembuh," ungkapnya.
Kendati demikian, untuk berangkat menjadi tamu Allah, ia harus menunggu selama 13 tahun.
Suarnati mengungkapkan, dua hari sebelum berangkat ia mendapat cobaan karena harus menjalani operasi batu empedu.
"Tapi alhamdulillah selama proses haji semua dilancarkan bahkan tidak pernah merasakan sakit pasca-operasi," ujarnya.
Selama di Tanah Suci, Suarnati tak henti mendoakan semua keluarganya agar bisa juga berangkat ke Tanah Suci.
"Semua saya doakan semoga bisa ke sana (Tanah Suci), bisa juga merasakan apa yang saya rasakan, semua keluarga dipanggil kesana kedua orangtua, adik-adik, kakak, termasuk usaha dilancarkan," jelasnya.
Baca juga: Berkomitmen Tingkatkan Kualitas, BSI Dipercaya Kemenag Salurkan Living Cost Jemaah Haji
Suarnati mengaku selama di Mekah, dirinya banyak mendapatkan kebaikan serta kemudahan selama beribadah.
"Meski baru saja operasi, namun tak ada rasa sakit sedikitpun yang saya rasakan," terangnya.
Menurut Suarnati, ia mengaku sedikit kelelahan usai penerbangan yang ditempuh selama 12 jam lamanya.
Meski begitu ia sangat terharu bisa tiba di Tanah Air dengan selamat.
"Penerbangannya sampai 12 jam, sangat lelah, Alhamdulillah bisa sampai dengan selamat," terangnya.
Sebelumnya, rombongan jemaah haji kelompok terbang (Kloter) pertama Debarkasi Makassar mendarat di Tanah Air di Bandara Sultan Hasanuddin, Rabu (5/6/2023).
Pesawat Garuda GA 1201 mengangkut jemaah tiba pada pukul 10.55 wita.
Suarnati
Suarnati Daeng Kanang
jemaah Haji Makassar
kenakan emas 180 gram
beli emas di Mekah
Makassar
jemaah haji
Mekah
Harun Al Rasyid Tegaskan Pelayanan Terbaik untuk Jemaah Haji Indonesia Jadi Prioritas Utama |
![]() |
---|
Cerita Jemaah Haji Depok saat Pesawatnya Diancam Bom, Tahu-tahu Lihat Danau Toba |
![]() |
---|
Tertunda Karena Pesawat Diancam Bom, Jemaah Haji Asal Depok Sudah Dipulangkan dari Kualanamu |
![]() |
---|
Pesawat Jemaah Haji Depok Diancam Bom, Keluarga Gelar Pengajian di Rumah |
![]() |
---|
Tri Adhianto Minta Kuota Haji Diprioritaskan untuk Lansia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.