Berita Video
VIDEO : Alumni Ungkap Jemaah Al Zaytun Punya Ritual Haji Sendiri, Tawaf Keliling Ponpes dengan Mobil
Mantan Tokoh NII sekaligus alumni Ponpes Al Zaytun Ken Setiawan blak-blakan mengungkap bahwa jamaah ponpes itu punya tradisi haji sendiri
WARTAKOTALIVE.COM -- Mantan Tokoh NII sekaligus alumni Ponpes Al Zaytun Ken Setiawan blak-blakan mengungkap bahwa jamaah ponpes pimpinan Panji Gumilang punya tradisi sendiri soal pelaksaan haji.
Haji tersebut digelar di Ponpes, yang mana tawaf dilakukan dengan mengelilingi Al Zaytun, bukan Ka'bah.
Bahkan mereka juga melempar jumroh pakai sak semen.
Baca juga: Ini Modus Panji Gumilang Rekrut Puluhan Ribu Pengikut, Mantan Pengurus Ponpes Al Zaytun Blak-blakan
Pernyataan Ken tersebut disampaikannya dalam seminar di Pondok Pesantren Hidayatuttholibin Desa Karanganyar, Kecamatan Pasekan, Kabupaten Indramayu Jawa Barat.
Menurutnya, setiap 1 Muharam jemaah Al Zaytun melaksanakan haji aneh dengan mengganti tawaf dengan keliling Al Zaytun yang memiliki luas 1200 hektar pakai mobil.
Tak hanya itu, mereka juga akan lempar jumroh dengan sak semen, dengan dalih semakin besar jumroh yang dilempar maka akan semakin soleh.
"Melempar jumroh bukan pakai batu tapi pakai sak semen, semakin besar semakin soleh. Mereka juga mengatakan Alquran ini bukan dari Allah melainkan perkataan Nabi Muhammad, berarti ini kan menodakan agama," jelas Ken Setiawan.
Ken mengaku, Al Zaytun membuat pesantren menjadi jelek.
Ia pun berharap agar MUI segera mengeluarkan fatwa dan menindak ponpes yang dipimpin Panji Gumilang itu.
"Al Zaytun membuat nama pesantren jelek. Kita berharap pemerintah adil, menyelesaikan masalah Al Zaytun ini. MUI agar mengeluarkan fatwa. Kemenag dengan bukti-bukti yang ada agar menindak Al Zaytun," imbuhnya.
Baca juga: Mantan Pengikut Panji Gumilang Ungkap Ponpes Al Zaytun Dirancang Mirip Vatikan: Negara Dalam Negara
Baca juga: Mantan Penganut Sebut Terpapar Ajaran Al-Zaytun Seperti Sakau Narkoba, Harta Ludes Hanya 2 Jam
Ken menjelaskan bahwa Al Zaytun menggunakan isu toleransi dengan menggabungkan agama.
Namun justru banyak sekali pelanggaran dan penyelewengan yang dilakukan.
"Dia kolaborasi menggabungkan agama menjadi satu dan selalu menggunakan logika," katanya. (*)
Baca artikel Wartakotalive.com lainnya di Google News
Artikel ini telah tayang di Tribun-Video.com dengan judul Makin Aneh, Terungkap Jemaah Al Zaytun Haji di Ponpes, Tawaf Naik Mobil Lempar Jumroh Sekarung Semen
| VIDEO Masih Buron, Ini Tampang Ketua PP Tangsel dalam Kasus Kekerasan di RSU |
|
|---|
| VIDEO Zulhas Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Ibrahim Suami Najwa Shihab |
|
|---|
| VIDEO Sikap Romantis Ibrahim Sjarief yang Buat Najwa Shihab Bucin |
|
|---|
| VIDEO Ibrahim Sjarief Assegaf, Sosok Pendamping Setia Najwa Shihab dalam Hidup dan Karier |
|
|---|
| VIDEO Anies dan Ahok Melayat ke Rumah Duka Ibrahim Suami Najwa Shihab |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.