Pilpres 2024

PAN Usulkan Ganjar Pranowo-Erick Thohir ke PDI Perjuangan untuk Pilpres 2024

Partai Amanat Nasional (PAN) mengusulkan Ganjar Pranowo-Erick Thohir maju sebagai duet calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).

wartakotalive.com, Rendy Rutama Putra, dok pssi
Partai Amanat Nasional (PAN) mengusulkan agar Ganjar Pranowo-Erick Thohir maju sebagai duet calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di Pilpres 2024 mendatang. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) mengusulkan agar Ganjar Pranowo-Erick Thohir maju sebagai duet calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di Pilpres 2024 mendatang.

Realisasi duet antara kepala daerah dan menteri tersebut semakin menguat. Pasalnya, PAN ada menggelar pertemuan dengan PDI Perjuangan untuk membicarakan kemungkinan tersebut.

“Soal Mas Ganjar, di PAN aspirasi terkuat memang Ganjar-Erick (Thohir),” ungkap Ketua Dewan Pakar DPP PAN, Drajad Wibowo, berdasar keterangan, Jumat (2/6/2023).

Meski begitu PAN menyatakan tidak akan terburu-buru dalam menentukan siapa yang akan diusung pada Pilpres 2024 mendatang.

Baca juga: Punya Elektabilitas Kuat, Erick Thohir Dinilai Jadi Pilihan Masyarakat untuk Cawapres

Hal ini dikarenakan peta politik di Indonesia masih sangat dinamis dan ada beberapa bulan sebelum pendaftaran capres dan cawapres untuk pesta demokrasi mendatang.

Namun Drajad Wibowo memastikan partainya akan terus mendorong Menteri BUMN yang juga Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir untuk menjadi cawapres di Pilpres 2024 mendatang.

“Yang jelas PAN terus mendorong Erick sebagai Cawapres,” ujarnya.

PAN diketahui memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Erick Thohir. Elektabilitas dan kapabilitasnya dinilai layak menjadi calon wakil orang nomor dua di Pilpres 2024 mendatang.

Baca juga: Diyakini Mampu Mendulang Suara, Erick Thohir Berpeluang Dampingi Ganjar Pranowo

Seperti hasil lembaga survei Indo Strategi, elektabilitas Erick Thohir berada di peringkat teratas dalam bursa cawapres. Ia memperoleh elektabilitas 17,4 persen sebagai cawapres.

Begitu juga ketika dipasangkan dengan Ganjar Pranowo, pasangan ini juga memiliki elektabilitas tinggi dan mampu mengalahkan pasangan lain.

Seperti ketika ada dihadapkan dengan pasangan Prabowo Subianto – Khofifah Indar Parawansa di simulasi pasangan Indo Strategi.

Indo Strategi merekam Ganjar PranowoErick Thohir unggul dari Prabowo Subianto – Khofifah Indar Parawansa dengan elektabilitas 43 persen dan lawannya 12,8 persen.

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News.

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved