Berita Video

VIDEO Michelle Ziudith Punya Cara Unik Agar Terlepas dari Karakter yang Diperankan

Michelle Ziudith mengaku kerap terbawa karakter yang dimainkan selepas syuting. Ia pun memiliki cara unik agar bisa menjadi dirinya sendiri

WARTAKOTALIVE.COM, TANAH ABANG- Michelle Ziudith mengaku kerap terbawa karakter yang dimainkan selepas syuting.

Ia bakal marah-marah di kehidupan nyata jika mendapatkan karakter yang pemarah di film ataupun sinetron.

"Kadang aku itu suka lebay ya, kalau dilihat dari cara ngobrol mungkin biasa aja sih. Tapi aslinya kebawa sama masalahnya mereka, marah-marahnya. Kadang kalau karakternya kasar, aku kebawa kasar," kata Michelle Ziudith di FX Sudirman, Jakarta Pusat belum lama ini.

Pemilik nama lengkap Michelle Ziudith Waselly itu menyadari hal tersebut tak baik untuk kondisi mentalnya.

Ia pun memiliki cara unik agar bisa menjadi dirinya sendiri di kehidupan nyata.

Michelle Ziudith biasanya akan pergi liburan untuk melepas karakter yang diperankan.

Baca juga: VIDEO Indra Bekti Kenang Perhatian Aldila Jelita Selama Dirawat di Rumah Sakit

"Sebenarnya mungkin dari setiap proyek harus ambil beberapa waktu dulu untuk cooling down, supaya siap untuk menerima menerima dan masukan dan poin dan sudut pandang baru," kata aktris usia 28 tahun itu.

"Jadi mungkin ritualnya sebelum mulai proyek baru ya liburan, supaya aku kembali lagi Michelle dari awal supaya melepaskan kebiasaan-kebiasaan lama," sambungnya.

Perempuan asal Medan itu memilih luar negeri sebagai tempat mengembalikan karakter asli dirinya.

Baca juga: VIDEO Momen Teddy Minahasa Bikin Ngakak Ruang Sidang, Saat Bingung Tanggapi Saksi Ahli

Kendati demikian, ia enggan menyebutkan negara mana yang menjadi tujuannya berlibur.

Di luar negeri, Michelle Ziudith akan mencoba berbagai hal yang tak biasa dilakukannya.

"Aku tidur di luar, aku benar-benar yang naik transportasi umum, atau hal-hal yang enggak biasa. Aku seperti out of nowhere di tempat asing. Kadang bisa 3 hari atau 2 malam doang di luar, atau cuma 1 malam doang di luar cuma untuk manggil aja," pungkasnya. (M35)

Sumber: Warta Kota
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved