HUT PDIP

Megawati Beri Signal, Capres PDIP Ganjar Pranowo, Target Menang dan Kader PDIP

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberi signal kuat terkait capres partainya, yakni Ganjar Pranowo.

Editor: Valentino Verry
istimewa
Para kader PDIP berdesakan ingin bersalaman dan foto dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat menghadiri peringatan HUT ke-50 PDIP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2023). Ganjar digadang-gadang jadi capres PDIP. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Teka-teki siapa gerangan capres PDIP, kini semakin terang. Dia adalah Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah, yang miliki elektabilitas tinggi.

Hal itu ditegaskan oleh Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya, Rabu (11/1/2023), saat wawancara di KompasTV.

Menurut Yunarto, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat perayaan HUT ke-50 PDIP di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, memang tak mengumumkan kandidat capres, sebab akan mengaburkan makna HUT partai tersebut.

Namun, secara tersirat Megawati justru memberi signal kandidat capres tersebut.

Pertama, Megawati menegaskan capres PDIP berasal dari kader sendiri.

Hal tersebut sekaligus menepis kemungkinan Prabowo Subianto akan menjadi capres dari PDIP yang dipasangkan dengan Puan Maharani.

Selanjutnya Megawati juga menginginkan PDIP kembali menang dalam Pemilu 2024.

"Jadi ada dua variabel, pertama capres kader sendiri. Kedua, mengejar target kemenangan. Dilihat dari prasyarat ini yang memenuhi syarat menurut saya secara implisit makin mengarah ke Ganjar," ucap Yunarto.

Terkait dengan deklarasi, Yunarto menilai Megawati punya hitung-hitungan untuk mencari momen agar pengumuman capres dapat memberi pengaruh dalam kemenangan PDIP di Pemilu 2024.

Baca juga: Megawati Soekarnoputri Urung Umumkan Bacapres di HUT PDIP, Ganjar Pranowo Pilih Bersabar

Meski nantinya deklarasi capres akan memuculkan bintang baru, tapi di acara tersebut Megawati memberi penekanan bahwa dirinya adalah pemimpin partai yang memiliki hak prerogatif memilih capres.

"Kemarin itu ada penegasan, urusan gue mandatnya tunggal hanya melalui ketua umum. Jadi ada penegasan yang disampaikan ke kadernya yang akan menjadi capres," ujar Yunanto menirukan Megawati.

Dalam sejumlah survei ada tiga nama kader PDIP yang memiliki kans kuat dipilih sebagai capres.

Yakni Ketua DPR Puan Maharani, Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Baca juga: Maafkan PSI Dukung Ganjar Pranowo Jadi Capres, Bambang Pacul: Namanya Juga Khilaf

Dari ketiga nama tersebut Ganjar lah yang memiliki elektabilitas tertinggi dalam sejumlah survei.

Halaman
1234
Sumber: Tribunnews
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved