Solusi Penuhi Kebutuhan Pangan, 1.000 Pohon Cabai Dibagikan Kepada Warga Cengkareng
ebanyak 1.000 bibit cabai dibagikan kepada masyarakat yang berada di Cengkareng Timur, Cengkareng, Jakarta Barat dalam rangkaian program 'Petik Masak’
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Sebanyak 1.000 bibit cabai dibagikan kepada masyarakat yang berada di Cengkareng Timur, Cengkareng, Jakarta Barat dalam rangkaian program 'Petik Masak’.
Ketua Mak Ganjar DKI Evi Navysah, mengatakan kegiatan ini telah dilaksanakan di beberapa daerah di Jakarta. Total ada 25.000 bibit cabai yang akan dibagikan ke masyarakat.
"Hari ini di Cengkareng, Jakarta Barat kami membagikan 1.000 bibit cabai, ini sederhana tapi sangat berarti. Bayangkan 25.000 bibit cabai se-DKI," kata Evi, dalam keterangannya, Rabu (2/11/2022).
Baca juga: Diundang ke Istana Kepresidenan, Shyalimar Malik Bangga Batik Jadi Warisan Kemanusiaan untuk Budaya
Evi menyinggung harga bahan pangan seperti cabai harganya semakin tinggi di pasaran. Ia berharap program ini jadi salah satu solusi untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat.
"Dari program ini kita juga ada pelatihan, mudah-mudahan bisa dikembangkan sendiri oleh warga di rumah-rumah lingkungan padat penduduk," ujar Evi.
Salah satu warga Cengkareng, Marmi mengikuti program 'Petik Masak'. Ia mengatakan program seperti ini bisa sangat berguna untuk masyarakat terutama itu rumah tangga.
Baca juga: Dipolisikan Warganya, Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah: Nggak Apa-apa, Pro dan Kontra itu Biasa
"Saya dan warga yang lain semangat dan senang sekali, ini sangat bermanfaat sekali untuk ditanam dan dipetik untuk sehari-hari," kata Marmi.
Marmi juga melayangkan ucapan terima kasih kepada Mak Ganjar. Menurut Marmi, kegiatan program 'Petik Masak' dapat bermanfaat dan bisa dikembangkan oleh warga.
"Sangat senang sekali atas perhatiannya, ini sangat bermanfaat untuk kita sehari-hari. Kami mengucapkan terima kasih atas bantuannya, semoga bermanfaat untuk kami, semoga di 2024 terpilih menjadi Presiden RI," ujar Marmi.
