Kabar Artis
Ririn Ekawati Mulai Jarang Muncul di Layar Kaca, Tinggalkan Akting Setelah Dinikahi Ibnu Jamil?
Pemain sinetron Ririn Ekawati mulai 'menghilang' dari layar kaca sejak dua tahun terakhir ini. Tinggalkan akting setelah menikah dengan Ibnu Jamil?
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati sempat sama-sama pernah gagal mempertahankan rumah tangga mereka masing-masing sebelum menikah.
Ibnu Jamil sempat gagal mempertahankan rumah tangga dengan Ade Maya.
Pernikahan mereka kandas dengan perceraian setelah 12 tahun menikah dan dikaruniai satu anak.
Baca juga: Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati Rayakan Satu Tahun Usia Pernikahan, Mengapa Tidak Ada Pesta dan Kado?
Baca juga: Ririn Ekawati Marah hingga Kesal Saat Diajak Ibnu Jamil Naik Gunung dan Panjat Tebing, Ada Apa?
Sementara Ririn Ekawati sempat gagal mempertahankan pernikahan dengan Edwin Abeng dan bercerai di tahun 2008 setelah menikah selama tujuh tahun.
Ririn Ekawati dan Edwin Abeng dikaruniai satu anak.
Ririn Ekawati menikah lagi dengan Ferry Wijaya tahun 2015. Perkawinan ini berjalan dua tahun setelah Ferry Wijaya meninggal dunia tahun 2017.
Dari pernikahannya dengan Ferry Wijaya, Ririn Ekawati dikaruniai satu anak.
