Artis Cerai

Hari Ini Raisa dan Hamish Daud Jalani Sidang Cerai Perdana di PA Jakarta Selatan, Ini Agendanya

Penyanyi Raisa Andriana dan Hamish Daud akan menghadapi sidang cerai perdana mereka, Senin (3/11/2025) ini.

Istimewa
SIDANG CERAI - Penyanyi Raisa Andriana dan Hamish Daud akan menghadapi sidang cerai perdana mereka, Senin (3/11/2025) ini. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Penyanyi Raisa Andriana dan Hamish Daud akan menghadapi sidang cerai perdana mereka, Senin (3/11/2025) ini.

Sidang gugatan cerai itu digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Raisa melayangkan gugatan cerai melalui e-court terhadap Hamish Daud di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 22 Oktober 2025.

Baca juga: Raisa Gugat Cerai Hamish Daud hingga Dikabarkan Sudah Berpisah Rumah, Ini Penjelasan Pengacara

Sidang perdana mengagendakan mediasi untuk mendamaikan kedua belah pihak.

Sejauh ini belum ada kepastian apakah Raisa dan Hamish Daud hadir pada sidang perdana mereka.

Beberapa waktu lalu, Raisa dan Hamish Daud membuat pernyataan bersama yang diunggah di akun Instagram.

Baca juga: Sepakat Cerai dan Tempuh Jalan Masing-masing, Raisa dan Hamish Daud Tetap Rawat Anak Bersama-sama

Keduanya mengatakan keputusan untuk bercerai sudah dipikirkan dan dipertimbangkan secara mendalam.

"Setelah melalui banyak pertimbangan dan pemikiran panjang, kami memilih menempuh jalan kami masing-masing," tulis Raisa dan Hamish Daud.

Mereka juga memastikan keputusan ini sudah diambil setelah melalui proses yang panjang.

Baca juga: Pernikahan Raisa dan Hamish Daud Terancam Kandas setelah 8 Tahun Berumah-tangga, Ini Fakta-faktanya

"Keputusan ini kami ambil bersama, dan telah cukup lama kami proses dalam ruang pribadi kami masing-masing," tulis mereka.

Di tengah proses perceraian, Raisa dan Hamish Daud menegaskan bahwa hubungan mereka tetap baik.

Keduanya sepakat untuk saling menghormati dan tidak saling menyudutkan.

Baca juga: Tetap Saling Jaga, Raisa Sebut Perpisahan dengan Hamish Daud Keputusan Bersama

"Sepanjang prosesnya, kami tetap saling menjaga dan berusaha memahami kebutuhan satu sama lain dengan sebaik-baiknya," tulis Raisa dan Hamish Daud.

Satu-satunya hal yang dipastikan tidak akan berubah di antara Raisa dan Hamish Daud adalah kasih-sayang untuk anak mereka.

Mereka menegaskan bahwa peran sebagai orang tua akan terus dijalankan dengan penuh tanggung-jawab.

Baca juga: Raisa Gugat Cerai Hamish Daud di PA Jakarta Selatan setelah 8 Tahun Menikah, Ini Jadwal Sidangnya

"Sudah jadi tugas seumur hidup kami untuk menjaga dan merawat putri kami, dengan terus hadir bersama sebagai co-parents untuk memastikan dia tumbuh dalam lingkungan penuh kasih sayang," tulis mereka.

Raisa dan Hamish Daud meminta publik untuk tetap menghormati ruang privat bagi putri semata wayangnya.

 

Sumber: Kompas.com

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved