Lifestyle

Rumah Terlihat Bersih, ini 4 Tempat di Rumah yang Kerap jadi Sarang Debu

Memiliki rumah yang bersih dan rapi pasti jadi impian bagi semua orang.

Editor: LilisSetyaningsih
Istimewa
ilustrasi - karpet jadi salah satu area yang kerap jadi sarang debu bila jarang dibersihkan 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Memiliki rumah yang bersih dan rapi pasti jadi impian bagi semua orang.

Dengan memiliki rumah yang bersih dan rapi, kesehatan penghuni rumah pun terjaga.

Namun, walaupun terlihat bersih, ada kalanya debu bisa tersembunyi.

Biasanya di tempat-tempat yang sulit untuk dibersihkan.

Padahal, debu bisa menyebabkan gangguan terhadap paru-paru dan membuat pernafasan sesak bagi penghuni rumah. Apalagi yang memiliki alergi debu, tentu masalah debu ini akan menimbulkan seringnya terjadi kumat.

Walaupun ada spot yang seringkali menjadi sarang debu dan sulit dijangkau ketika membersihkan rumah, harus tetap dibersihkan.

Bila tidak bisa dibersihkan secara manual, harus dibersihkan menggunakan alat. 

Di pasaran banyak tersedia alat yang dapat menjawab kebutuhan akan produk pembersih rumah yang praktis dan mudah, dengan menghadirkan berbagai alat elektronik rumah tangga yang inovatif dan didesain dengan baik.

Mei, Direktur Deerma mengatakan, sebelum membersihkan rumah, kita perlu mengetahui spot-spot yang paling sulit dibersihkan dan cara membersihkannya dengan praktis dan mudah.

Simak tips membersihkan debu di rumah dengan praktis & mudah berikut ini:

1. Sudut Rumah

Meski tak selalu terlihat, debu biasanya akan terasa saat kita menginjak lantai rumah, saat disapu pun, biasanya debu tersebut sulit dibersihkan karena sudut ruangan menghalangi serat pada sapu untuk menjangkau seluruh kotoran yang ada.

Gunakan Portable Handhel Vacuum Cleaner yang bisa digunakan 2-in-1 di genggam dan secara vertikal, membuatnya mampu menjangkau seluruh ruangan dengan muda.

2.  Bagian Bawah Peralatan Rumah Tangga

Saat membersihkan rumah, banyak orang cenderung melewatkan bagian bawah barang di rumah, seperti tempat tidur dan lemari.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved