Mudik Lebaran
Doli Kewalahan Hadapi Konsumen yang Ingin Servis Sepeda Motor sebelum Mudik Lebaran
Menjadi kebiasaan setiap mudik Lebaran, bengkel motor kebanjiran konsumen yang hendak servis sepeda motor.
Penulis: Hironimus Rama | Editor: Valentino Verry
WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK - Jelang puncak arus mudik pada 28-30 April 2022, warga Depok mulai menyerbu bengkel sepeda motor di Sawangan.
Mereka ingin melakukan servis kendaraaan roda dua yang akan dipakai untuk mudik Lebaran nanti.
Doli, pemilik Doli Motor di Jalan Raya Pasir Putih, Sawangan, mengatakan permintaan untuk servis motor mulai meningkat sejak awal bulan Ramadan 1443 Hijriah pada awal April ini.
Baca juga: Suherman tak Takut Hadapi Macet, Sudah Bawa Bantal dan Matras untuk Mudik ke Solo
"Mulai naik sejak awal bulan Puasa. Kalau biasanya dua atau tiga motor sehari, sejak awal April ada empat sampai lima motor yang diservis," kata Doli, Selasa (26/4/2022).
Pada akhir pekan, lanjut dia, ada sekitar delapan hingga 10 motor yang diservis selama bulan Puasa.
"Biasanya pada akhir pekan paling tinggi tujuh motor," paparnya.
Tingginya permintaan servis motor pada akhir pekan membuat Doli tidak bisa melayani semua konsumen.
"Kadang gak kepegang semua kalo akhir pekan," tuturnya.
Baca juga: Polres Bogor Minta Warga Lapor saat Mudik ke Polsek, untuk Cegah Pembobolan Rumah Kosong
Senada, Agus, teknisi Grace Jaya Motor di Sawangan, mengaku ada sedikit kenaikan jumlah sepeda motor yang diservis selama bulan Ramadan ini.
"Untuk lonjakan sih gak ada hingga saat ini. Tetapi memang ada kenaikan satu hingga dua motor dari bulan-bulan sebelumnya," ucapnya.
Menurut Agus, kemungkinan kenaikan motor yang diservis terjadi pada hari Kamis atau Jumat nanti.
"Biasanya lonjakan permintaan servis terjadi satu atau dua hari jelang puncak mudik," jelasnya.
Baca juga: Pengguna Jalan di Kelapa Gading Dapat Ratusan Paket Takjil Berbuka Puasa
Dia menambahkan beberapa pelanggannya mengaku belum melakukan servis motor karena belum terima tunjangan hari raya (THR).
"Ada beberapa pelanggan kita tawari servis, tetapi katanya menunggu THR turun," pungkas Agus.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/doli-motor.jpg)