Virus Corona

Siap-siap! Varian Omicron Sudah Sampai di Singapura

Hingga 2 Desember 2021, setidaknya dilaporkan 390 kasus konfirmasi positif dari 31 negara.

Editor: Yaspen Martinus
Istimewa
Singapura mengumumkan, dua pasien terpapar varian Omicron pada Kamis kemarin. 

WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Varian baru Covid-19 Omicron terus menyebar.

Hingga 2 Desember 2021, setidaknya dilaporkan 390 kasus konfirmasi positif dari 31 negara.

Empat negara di antaranya ada di Asia, yakni Hong Kong, Korea Selatan, India, dan tetangga terdekat Indonesia, Singapura.

Baca juga: Minta Dikawal TNI, Fraksi NasDem Bakal Tegur Hillary Brigitta Lasut

Diperkirakan kasus akan terus meningkat, lantaran varian B.1.1.529 yang berasal dari Afria Selatan ini diduga memiliki tingkat penularan tinggi.

Karena itulah, sejumlah negara menutup pintu kedatangan internasional mereka, termasuk Indonesia.

Berikut ini empat negara di Asia yang telah melaporkan kasus Omicron :

1. Singapura

Singapura mengumumkan, dua pasien terpapar varian Omicron pada Kamis kemarin.

Kedua pasien saat ini sedang dirawat di National Centre for Infectious Diseases (NCID)

Dua orang ini tiba di Singapura pada Rabu (1/12/2021) lalu dari Johannesburg, Afrika Selatan, menaiki maskapai Singapore Airlines dengan nomor penerbangan SQ 479.

Kedua pasien telah menerima vaksin Covid-19. Gejala-gejala yang saat ini mereka derita adalah batuk dan tenggorokan gatal.

2. India

Kementerian Kesehatan India mengungkapkan pada Kamis (2/12/2021), telah mendeteksi kasus pertama varian Omicron.

Melansir Channel News Asia, Kamis (2/12/2021), kasus varian Omicron tersebut terdeteksi pada dua pasien di negara bagian Karnataka selatan.

Halaman
12
Sumber: Tribunnews
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved