Berita Jakarta
Berbahaya dan Sangat Mematikan, Sarang Tawon Vespa Affinis Akhirnya Dievakuasi Petugas
Teror Warga Halim, Sarang Tawon Vespa Affinis Akhirnya Dievakuasi Petugas. Tawon Jenis itu Dianggap Berbahaya dan Sangat Mematikan
Penulis: Miftahul Munir | Editor: Dwi Rizki
WARTAKOTALIVE.COM, MAKASAR - Teror tawon vespa affinis yang menghantui warga Jalan Indrajit RT 17/03 Halim Perdana Kusuma, Makasar, Jakarta Timur selama enam bulan belakangan akhirnya usai.
Warga yang semula khawatir diserang tawon kini bisa bernapas lega setelah Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur berhasil mengevakuasi sarang tawon.
Proses evakuasi sarang tawon yang terletak di dalam plafon rumah milik Cahyono itu diungkapkan Komandan Pleton A sektor Makasar, Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Abdul Cholil pada Selasa (31/8/2021).
Anggota yang diterjunkan katanya harus mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap dan helm serta penutup wajah.
Proses evakuasi sarang tawon pun berjalan cukup sulit, lantaran posisi sarang tawong yang berada di antara atap dan struktur rumah.
"Sarang tawon di plafon luar, persis di bawah genteng dengan ketinggian empat meter," ucap dia.
Lewat sedikit teknik dan minyak tanah yang disemprotkan ke seluruh sarang tawon, evakuasi diungkapkan Abdul berlangsung sukses.
Baca juga: Teror Ular Sanca Raksasa Belum Usai, Seekor Ular Masih Berkeliaran di Permukiman Warga Kebon Manggis
Sarang tawon berukuran sekira 35 cm atau sebesar buah labu itu pun segera ditempatkan ke dalam kantong khusus.
Tujuannya agar tawon yang masih tersisa di dalam sarang tidak kemudian menyerang petugas.
"Jenis tawon ini adalah Vespa Affinis. Jenis ini berbahaya dan mampu mematikan manusia dalam waktu singkat," katanya.
Baca juga: Kantongi Identitas dan Rekaman CCTV, Polres Metro Depok Buru Pelaku Penyekapan Pengusaha di Depok
Terkait hal tersebut, dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk dapat menghubungi pihaknya apabila menemui kejadian serupa.
Tujuannya agar tawon yang dikenal ganas itu tidak melukai masyarakat, khususnnya anak-anak.
"Untuk pelayanan Damkar DKI Jakarta silahkan masyarakat dapat menghubungi call center di 112 atau di WA 0811-9197-113. Pelayanan kami tidak dipungut biaya," ujar dia.
Gulkarmat Jakarta Timur
Evakuasi Sarang Tawon
Evakuasi Sarang Tawon Vespa Affinis
tawon Vespa Affinis
Komisi E DPRD DKI Belum Berencana Panggil Dinsos soal Dugaan Korupsi Bansos di Perumda Pasar Jaya |
![]() |
---|
Ditemani Luhut Pandjaitan, Jokowi Tonton Puncak Acara SAC National Championship di GBK |
![]() |
---|
Kombes Endra Zulpan Resmi Lepas Jabatan Kabid Humas Polda Metro Digantikan Kombes Trunoyudo |
![]() |
---|
Nelayan yang Hilang Terbawa Ombak saat Memancing di Perairan Kepulauan Seribu Ditemukan Selamat |
![]() |
---|
Heru Budi Depak Dirut PT Transjakarta Pilihan Anies, Digantikan M Kuncoro Wibowo, Berikut Profilnya |
![]() |
---|