Virus Corona
Patuhi Instruksi Tito Karnavian, Imam-Idris Salurkan Bantuan Kepada Warga yang Tengah Jalani Isoman
Sesuai Instruksi Mendagri, Idris-Imam Terjun ke Lapangan Salurkan Bansos Kepada Warga yang tengah Menjalani Isolasi Mandiri. Berikut Selengkapnya
Penulis: Vini Rizki Amelia | Editor: Dwi Rizki
WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK - Wali Kota Depok Mohammad Idris menindaklanjuti instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian untuk terjun langsung dalam menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat di masa pandemi Covid-19.
Arahan tersebut dikatakan Tito seusai rapat koordinasi (rakor) dengan Pemerintah Kota Depok perihal penanganan pandemi Covid-19 di Balai Kota Depok, Pancoran Mas, Kota Depok pada Jumat (23/7/2021).
Idris pun langsung menyambangi para warga yang tengah menjalani isolasi mandiri untuk memberikan paket sembako di sejumlah kelurahan.
Baca juga: Gelar FGD, Polri Paparkan Prinsip Pemolisian di Tengah Pandemi Covid-19
"Hari ini, melalui kegiatan DeSaber atau Depok Sedekah Bersama, kita bagikan bantuan berupa sembako kepada warga terdampak Covid-19, juga warga yang tengah menjalasi Isoman. Bantuan ini berasal dari donasi ASN melalui Korpri," papar Idris disela pemberian sembako kepada warga di Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung, Depok pada Sabtu (24/7/2021).
Pemberian bansos berupa sembako itu dikatakan Idris menyasar sejumlah Kelurahan, yakni Kelurahan Ratujaya, Pondok Jaya, Gandul dan Limo.
Baca juga: Pemkot Bekasi Bakal Gelar Vaksinasi Covid-19 Massal Dosis Kedua, Simak Jadwal dan Lokasinya
Untuk setiap pake sembako tersebut berisikan beras, mie instan, produk UMKM dan lain sebagainya.
"Satu paket senilai Rp 150 sampai Rp 200 ribu. Setiap kelurahan kami distribusikan 100 paket. Bantuan ini murni dari ASN, di luar bantuan dari Dinas Sosial (Dinsos), Kemensos, Provinsi dan lainnya," akunya.
Tak hanya Idris, pemberian sembako kepada warga juga turut dilakukan oleh Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono (IBH) di hari yang sama.
Kedua pemimpin Kota Depok ini membagi tugas wilayah demi mengakomodir kebutuhan warga yang membutuhkan bantuan utamanya mereka yang tengah menjalani isoman.
Baca juga: Dituntut Cepat dengan Petugas Terbatas, PT Pos Indonesia Kota Bekasi Salurkan BST Secara Kolektif
Imam turun ke Kelurahan Limo dan juga Gandul dan memberikan bansos menyusuri setiap rumah warga yang tengah menjalani isoman dengan berjalan kaki.
Dalam kegiatan itu, Imam yang merupakan lulusan Teknik Petrokimia Universitas Indonesia (UI) ini didampingi Camat Cinere Manguluang Mansur dan Lurah Gandul Mursalim wilayah RW 01 Kelurahan Gandul, Kecamatan Cinere.
Baca juga: Pecahkan Rekor MURI, Pejabat di OKU Ini Punya 83 Gelar Akademik dan Non Akademik, Ini Daftarnya
Salah seorang penerima sembako di RT 05 RW 07 Kelurahan Ratujaya Indra, mengaku senang dan bersyukur karena mendapat bantuan tersebut.
Menurutnya, bantuan yang diberikan sangat bermanfaat, terutama bagi mereka yang sedang menjalani Isoman.
"Alhamdulillah, terima kasih Pemerintah Kota (Pemkot) Depok atas bantuan ini. Akan kami gunakan dengan baik," ujarnya.
Baca juga: RAMALAN SHIO Besok Minggu 25 Juli 2021, Keberuntungan Untuk Shio Kelinci, Shio Kambig Muram
Dinkes DKI Klaim Kasus Covid19 di Jakarta Terkendali, Angka BOR Hanya 7 Persen |
![]() |
---|
Dalam Seminggu 6 Warga Jakarta Meninggal karena Covid19, Dinkes: Pengaruh dari Cuaca |
![]() |
---|
Dalam Seminggu Tiga Kasus Kematian Akibat Covid-19 di DKI Jakarta, Semuanya Punya Komorbid Berat |
![]() |
---|
Dinkes DKI Tetap Pantau Covid-19, Ada Potensi Kenaikan Kasus dan Kematian karena Cuaca |
![]() |
---|
Kasus Omicron Orthrus di Jakarta Bertambah 34 Pasien, 10 Diantaranya Belum Dapat Vaksin |
![]() |
---|