Berita Nasional
Dirut BPJS Kesehatan Fachmi Idris Pantau Implementasi P-Care Vaksinasi Covid-19
Di Puskesmas Merdeka sendiri, saat ini sudah tersedia 29.000 vial vaksin Covid-19 untuk 14.000 tenaga kesehatan di seluruh Palembang
Editor:
Feryanto Hadi
dok. BPJS Kesehatan
Direktur Utama BPJS Kesehatan Fachmi Idris melakukan peninjauan kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi tenaga medis di Puskesmas Merdeka Palembang, Rabu (20/01/2021).
"Vaksinasi tahap ini diprioritaskan bagi tenaga kesehatan yang bertugas di fasilitas kesehatan. Ini adalah langkah perlindungan bagi mereka selaku garda terdepan bangsa dalam melawan pandemi Covid-19. Untuk tahap kedua vaksinasi, akan dilaksanakan pada April 2021 sampai Maret 2022. Meski sudah divaksinasi, kami harap masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan demi melindungi diri, keluarga, dan orang-orang sekitar," pesan Fachmi
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/direktur-utama-bpjs-kesehatan-fachmi-idris-melakukan-peninjauan-kegiatan-vaksinasi-covid-19.jpg)