Liga Champions
Hasil Lengkap Liga Champions, Kalahkan Moenchengladbach 3-2, Inter Milan Buka Asa ke 16 Besar
Menang 3-2 atas Borussia Moenchengladbach membuat Inter Milan membuka asa lolos ke babak berikutnya di Liga Champions
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Dua eks pemain Manchester United membuat Inter Milan membuka asa lolos ke babak berikutnya di Liga Champions usai meraih kemenangan 3-2 atas Borussia Moenchengladbach.
Ini kemenangan pertama Inter Milan di Grup B Liga Champions.
Dengan raihan 3 poin lawan pemimpin klasemen, dipastikan belum ada satu pun klub lolos ke babak 16 besar.
Di laga penantuan 10 Desember 2020 mendatang Inter Milan akan menjamu Shakhtar Donetsk, sementara Real Madrid melawan Borussia M'gladbach.
Inter Milan wajib menang jika ingin lolos, sementara Shakhtar Donetsk cukup hasil seri.
Baca juga: Klasemen dan Hasil Liverpool vs Ajax 1-0, Reds Lolos 16 Besar, Ajax vs Atalanta Berebut Tiket Akhir
Baca juga: Hasil Babak Pertama Liverpool vs Ajax 0-0, Atalanta vs Midtjylland 0-1, Persaingan Grup D Ketat
Baca juga: Klasemen dan Hasil Shakhtar Donetsk vs Real Madrid 2-0, El Real Diambang Jurang Tersingkir
Hal yang sama terjadi untuk Real Madrid, hasil seri akan lewat jika Shaktar Donetsk menang atau seri lawan Borussia M'gladbach
Klasemen Grup B
1 Borussia M'gladbach 5 2 2 1 16 7 +9 8
2 (3) Shakhtar Donetsk 5 2 1 2 5 12 -7 7
3 (2) Real Madrid 5 2 1 2 9 9 0 7
4 Inter Milan 5 1 2 2 7 9 -2 5
Inter Milan melawat ke markas Borussia Moenchengladbach di Stadion Borussia Park dalam lanjutan matchday kelima Grup B Liga Champions, Selasa (1/12/2020) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi UEFA, Inter Milan tidak terlalu dominan dengan penguasaan bola hanya mencapai 47 persen.
Baca juga: Rizieq Shihab dan Menantunya Diklaim Sedang Sakit, Polisi Tetap Kirim Panggilan Kedua Kamis Besok
Dari segi peluang, Inter Milan mendapat 16 kesempatan dengan 4 tembakan mengarah ke gawang.
Sementara Borussia Moenchengladbach meraih 11 dengan 5 tembakan tepat sasaran.
