Gawai

Harga Rp 2,1 Juta, Oppo A15 Triple Camera Chipset Mediatek Helio P35 Meluncur, Ini Spesifikasinya

Oppo A15 hadir dengan mengandalkan chipset Mediatek Helio P35 yang dipadu dengan RAM 3 GB dan penyimpanan 32 GB yang bisa diperluas hingga 256 GB.

Penulis: Fred Mahatma TIS | Editor: Fred Mahatma TIS
fonearena.com
Oppo A15 

WARTAKOTALIVE.COM - Ponsel kelas menengah Oppo kembali diluncurkan, yakni Oppo A15, yang baru saja dirilis di India.

Melihat tampilan keluarga A-series ini, bagian depan dan belakang Oppo A15 tampak identik dengan desain ponsel kekinian pada umumnya.

Lalu bagaimana dengan spesifikasi Oppo A15?

Spesifikasi

Smartphone Oppo A15 mengusung layar berjenis LCD dengan diagonal 6,52 inci dan resolusi HD Plus.

Di bagian atasnya, terdapat sebuah poni (notch) berbentuk ala tetesan air (waterdrop) yang memuat kamera selfie 5 megapiksel.

Sementara itu di bagian belakang, terdapat tiga kamera dan satu LED flash yang dimuat dalam sebuah modul.

Baca juga: Reno4 Virtual Run Dimulai, 2.593 Partisipan Siap Perebutkan Reno4 F, Oppo Watch, dan Enco W51

Baca juga: Oppo Reno4 F Dibanderol Rp 4,3 Juta, Ini Keunggulan, Spesifikasi Lengkap, dan Promo Selama Pre-order

Oppo A15
Oppo A15 (gizbot)

Ketiga kamera tersebut terdiri dari:

- Kamera utama 13 megapiksel,

- Kamera makro 2 megapiksel, serta

- Kamera depth sensor 2 megapiksel.

Ada pula modul pemindai sidik jari (fingerprint) konvensional di bagian belakang ponsel.

Untuk sektor dapur pacu, Oppo A15 mengandalkan chipset Mediatek Helio P35 yang dipadu dengan RAM 3 GB.

Oppo A15 memiliki kapasitas media penyimpanan 32 GB yang bisa diperluas dengan kartu microSD hingga 256 GB.

Baca juga: Ngga Sabar Ingin Beli Apple iPhone 12 di Singapura? Ingat, Ada Pajaknya Lho! Begini Cara Hitungnya

Baca juga: Tahan Air 6 Meter 30 Menit, Empat Varian Apple iPhone 12 Meluncur Didukung 5G, Ini Spesifikasinya

Oppo A15
Oppo A15 (91 Mobiles)

Baterai, Dimensi, dan Fitur

Baterai ponsel dengan dimensi ketebalan 8 mm dan bobot 175 gram ini berkapasitas 4.230 mAh dan mendukung pengisian dengan daya 10 watt.

Halaman
1234
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved