Polsek Ciracas Diserang

Dandim Yakinkan Belum Ada Laporan Keterlibatan Oknum TNI Dalam Perusakan Polsek Ciracas

Polda Metro Jaya berkoordinasi di Kodam Jaya untuk mengungkap kasus perusakan dan pembakaran Mapolsek Ciracas

Wartakotalive/Rangga Baskoro
Dandim 0505/JT, Kolonel Kav Rahyanto Edy, di Kodam Jaya, Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (29/8/2020). 

Sampai saat ini polisi sendiri masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di Polsek Ciracas.

"Sampai dengan saat ini kita lihat sendiri bahwa anggota sedang melakukan olah TKP," ucapnya.

Peristiwa serupa juga pernah terjadi di Polsek Ciracas, Jakarta Timur pada 11 Desember 2018 lalu.

Perusakan terjadi sekitar pukul 23.00 hingga dini hari Sejumlah massa melalukan perusakan hingga pembakaran diduga karena tidak puas dengan penanganan kasus yang ditangani Polsek Ciracas.

 Besok Sekjen PDIP Akan Umumkan Pasangan Calon Wali Kota Surabaya, Wisnu Sakti-Eri Cahyadi Terkuat?

Akibat ulah gerombolan yang belum diketahui identitasnya itu membuat situasi sekitar Polsek Ciracas porak poanda. Situasi saat itu sempat mencekam.

Selain merusak Polsek, gerombolan tak dikenal juga merusak halte Transjakarta Kramat Jati ikut dihancuri.

Gerombolan yang menggunakan sepeda motor itu juga membakar mobil polisi yang terparkir.

Api dari mobil yang dibakar baru berhasil dipadamkan setelah Sudin Gulkarmat Jakarta Timur datang ke lokasi.

Dikutip melalui informasi Kebakaran Jakarta Timur, kejadian itu berlangsung sekitar pukul 02.00 WIB.

Sejumlah kendaraan dan gerobak pedagang di Jalan Raya Bogor juga dilaporkan mengalami kerusakan.

Hingga berita ini diunggah, Kapolsek Ciracas Kompol Rudy Haryanto, maupun kasi Operasional Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaeman belum memberikan keterangan resmi terkait kejadian itu.

 Kuasa Hukum Jamal Preman Pensiun Sebut Kliennya Terjerat Narkoba karena Pengaruh Teman

Peristiwa 2 Tahun Lalu

 Peristiwa perusakan ini bukanlah yang pertama kalinya terjadi di Polsek Ciracas.

Nyaris dua tahun lalu, tepatnya pada Selasa (11/12/2018) malam, sekelompok massa merusak dan membakar Polsek Ciracas, Jakarta Timur.

Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Aziz mengatakan, pengrusakan terjadi sekitar pukul 23.00 WIB hingga dini hari.

Sumber: Warta Kota
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved