Kerusuhan di AS

Dua Polisi Pendorong Demonstran 75 Tahun saat Unjuk Rasa Menentang Kematian Floyd Jadi Tersangka

Dua polisi di Buffalo, New York, AS, ditetapkan sebagai tersangka setelah mendorong kakek 75 tahun hingga kepalanya terluka.

Mike Desmond/WBFO via AP
Detik-detik saat dua Polisi Buffalo New York mendorong seorang demonstran tua yang tak mau minggir. Demonstran tersebut jatuh ke tanah sedang dua polisi yang mendorong dikenai sanksi, bahkan kini menjadi tersangka. 

Mereka memukul mundur para demonstran karena sudah dianggap melewati jam batas yang bisa ditolerir.

 Detik-detik Petani Diterkam Harimau, Lolos dari Maut Setelah Manjat Pohon Karet

Seorang petugas terlihat mendorong pria itu dengan tangan terentang, sementara yang lain mendorong tongkat ke arahnya.

Petugas ketiga muncul untuk mendorong rekan kerja ke arah pria itu.

"Dia berdarah keluar dari telinganya!" seorang anggota polisi berteriak saat genangan darah di bawah kepala pria itu.

Sebagian petugas  terus berjalan meninggalkan pria itu. Dua petugas polisi lainnya kemudian berhenti dan turun tangan untuk memberikan bantuan.

 Buku Metode Penelitian Survei Menuntun Peneliti di Jalan yang Benar

Presiden Asosiasi Kepolisian Buffalo John Evans menyampaikan fakta setelah peristiwa itu.

"57 orang mengundurkan diri larena jijik atas perlakuan terhadap dua anggota mereka, yang hanya melaksanakan perintah," kata  John Evans kepada WGRZ.

Kedua polisi perwira yang dikenai sanksi itu antara lain ditangguhkan tanpa bayaran dan sekarang sedang dalam penyelidikan kriminal.

 Soal PSBB Masa Transisi di Jakarta, Ini yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan

Adapun kasus yang menimpa Martin Gugino terjadi di depan Balai Kota Buffalo, bagian utara New York pada Kamis malam sebelum jam 8 malam.

John Evans mengatakan bahwa semua anggota Tim Tanggap Darurat departemen telah mengundurkan diri.

Kantor Kejaksaan Distrik Erie County mengungkapkan pihaknya sedang menyelidiki kasus itu dengan potensi pertanggungjawaban pidana.

 Indra Sjafri: Prestasi akan Menjawab Keraguan Publik

"Kantor Kejaksaan Distrik Erie County terus menyelidiki insiden yang direkam dalam video di luar Balai Kota Kamis malam yang mengakibatkan cedera pengunjuk rasa," seorang juru bicara kantor mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Jumat.

Gugino, seorang aktivis perdamaian dari Amherst saat ini berada dalam kondisi serius namun stabil di rumah sakit.

Sebelumnya hari ini, Gubernur New York Andrew Cuomo menyerukan agar tuntutan pidana dilakukan terhadap para petugas.

Dalam jumpa pers hariannya Jumat pagi, Cuomo memainkan rekaman mengejutkan yang katanya membuatnya merasa 'sakit fisik'

 KISAH VIRAL Petugas PPSU Ini Membawa Serta Ibunya yang Stroke Setiap Kali Ia Bekerja Menyapu Jalanan

Sumber: Kompas.com
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved