Piala Gubernur Jatim

INI Alasan Persija Dilarang Ikut Prosesi Penyerahan Hadiah Piala Gubernur Jatim 2020

PERSIJA Jakarta harus puas menduduki posisi runner up turnamen pramusim Piala Gubernur Jatim 2020.

Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Yaspen Martinus
dok mnctv
Persebaya Surabaya sukses meraih gelar juara Bejo Jahe Merah Piala Gubernur Jatim 2020, setelah di laga final menaklukan Persija Jakarta dengan skor telak 4-1 diselenggarakan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur (20/2/20). 

PERSIJA Jakarta harus puas menduduki posisi runner up turnamen pramusim Piala Gubernur Jatim 2020.

Di partai final, skuad Macan Kemayoran harus rela dikalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 4-1 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (20/2/2020).

Ada pemandangan menarik yang terjadi setelah partai final Piala Gubernur Jatim 2020 berakhir.

KPK Bilang Harun Masiku Sulit Dilacak karena Tak Pakai Ponsel dan Media Sosial

Pada saat upacara penyerahan hadiah berlangsung, tim Persija Jakarta dilarang mengikuti prosesi tersebut.

Panitia pelaksana (panpel) memberikan larangan kepada Riko Simanjuntak dan kawan-kawan hadir kembali ke tengah lapangan.

Larangan tersebut tak lepas dari kekhawatiran panpel kepada keselamatan seluruh penggawa tim Macan Kemayoran.

Heran Formula E Digelar di Monas, Megawati: Gubernur DKI Tahu Apa Tidak Itu Cagar Budaya?

Pada laga final tersebut, kondisi Stadion Gelora Delta dipenuhi oleh suporter Persebaya Surabaya.

Hubungan kurang baik dari kedua tim membuat panpel khawatir dengan keselamatan para pemain Persija Jakarta.

"Kita dikasih tahu jangan keluar, karena untuk menjaga keselamatan kami."

Jengkel Anak Pejabat Dipaksa-paksa Maju Pemilu, Megawati: Ngapain Sih? Kayak Tidak Ada Orang

"Mereka takut terjadi sesuatu kepada Persija," kata pelatih Persija Jakarta Sergio Farias.

Sejatinya, tim Persija Jakarta dengan senang hati mengikuti prosesi awarding setelah laga final Piala Gubernur Jatim 2020 bergulir.

Namun, larangan dari panpel setempat membuat tim Persija memilih tidak mengikuti prosesi tersebut.

SETELAH 18 Kali Curi Motor dan Menjualnya di Kampung Ambon, Dua Pria Ini Akhirnya Dibekuk Polisi

"Sebenarnya kita senang dan bangga bisa terima medali Piala Gubernur Jatim, walau berada di posisi runner up."

"Tapi kita dapat arahan tidak bisa keluar untuk melindungi pemain dari situasi yang tidak diinginkan," terang Farias.

Halaman
1234
Sumber: Tribunnews
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved