Tewas Digigit Anjing
Bima Aryo Termenung di Kuburan ART yang Tewas Karena Digigit Anjing Sparta Miliknya
Bima Aryo mengunjungi makam korban gigitan anjing miliknya. Ia menyampaikan duka cita mendalam dan meminta maaf atas musibah tersebut.
Penulis: Desy Selviany |
“Kami keluarga besar Bima Aryo dan The Golden Family dengan ini menyampaikan duka cita yang sangat mendalam atas musibah meninggalnya pekerja rumah tangga kami. Saat ini seluruh keluarga sungguh sangat terpukul atas kejadian tersebut. Tragedi dan musibah ini sungguh sangat tidak terduga,” tulis Bima.
Dalam unggahan tersebut ia juga memintaa maaf atas kejadian naas itu terutama untuk keluarga korban.
“Dalam kesempatan ini kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada keluarga ibu Yayan dan bapak Ejang,” kata Bima.
Bima menjelaskan, jika ia dan keluarga korban sudah sepakat untuk damai dan menghadapi musibah ini bersama-sama serta menyelesaikan secara kekeluargaan.
“Mohon maaf juga kami sampaikan kepada khalayak dan media, saat ini kami belum bisa memberikan keterangan secara langsung dikarenakan kami masih sangat berduka dan masih fokus kepada keluarga korban,” kata Bima.
Sebelumnya, Yayan (35) tewas usai diduga diterkam oleh seekor anjing berjenis Milanois Belgia, di
rumah majikannya, Jalan Langgar RT 04, RW 04, No. 41, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (30/8/2019).
Korban mengalami luka cakar dan gigitan pada bagian leher, dada, payudara serta punggung. Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati namun meninggal dunia saat tiba di rumah sakit.
Adapun tiga anjing milik Bima dibawa oleh Petugas Sudin KPKP Jakarta Timur. Ketiga anjing itu yakni, dua ekor berjenis Milanois Belgia dan satu ekor jenis Pudel.
Namun anjing yang berjenis Pudel sudah dikembalikkan ke Bima.