Ikut Gowes Pesona Nusantara 2017 di Rangkasbitung, Imam Nahrawi Singgah di Pemaindian Air Panas
Selain Imam Nahrawi, tampak juga ikut bergowes Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya sepanjang 10 Km berkeliling Kota Rangkasbitung.
Hal senada pun dikatakan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya yang berharap agar potensi yang dimiliki Kab. Lebak menjadi perhatian dan mendapatkan dukungan dari Kemenpora seperti penyediaan sarana dan prasarana olahraga yang dinilai saat ini masih terbatas di Kab. Lebak.
"Bersepeda sebagai salah satu bentuk upaya kita dalam mewujudkan
masyarakat Kabupaten Lebak yang sehat dengan bersepeda maka kita sudah melakukan upaya pencegahan karena untuk hidup sehat lebih baik kita mencegahnya daripada mengobati," tutur Bupati, yang juga ikut hadir Setda Kab. Lebak, Kadispora Kab. Lebak dan jajaran Muspida lainnya di Alun -Alun Kab. Lebak.
Rombongan Menpora dan Tim GTPN 2017 dan Pemkab. Lebak singgah di Pemandian Air Panas Tirta Lebak Buana untuk menikmati wisata air panas sekaligus rehat dan makan siang.
Selanjutnya Tim Gowes menyusuri rute Rangkasbitung - Tangsel sejauh 100 Km lagi melewati daerah Jasinga Kabupaten Bogor, Parung Panjang, Legok dan terakhir di Bumi Serpong Damai, Tangsel. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/20170805-menpora-gowes-di-rangkasbitung_20170805_134508.jpg)