Konsultasi

Persiapan Operasi Prostat

Sudah tiga bulan ini saya mengalami kesulitan berkemih.

Anggapan bahwa penderita diabetes melitus tidak boleh dioperasi karena lukanya sukar sembuh kurang tepat. Mungkin pada diabetes melitus yang tak terkendali penyembuhan luka lebih lama. Namun, jika gula darah dan keadaan lain dikendalikan dengan baik, penderita tak perlu merasa takut menjalani operasi karena keberhasilan terapi, termasuk penyembuhan luka, biasanya baik.

Jadi, saya berharap Anda sekarang merasa lebih mantap untuk menjalani operasi prostat Anda. Binalah komunikasi yang baik dengan dokter Anda, baik dokter yang menangani diabetes melitus maupun dokter spesialis urologi Anda. Komunikasi yang baik antara pasien dan dokter biasanya dapat meningkatkan keberhasilan terapi. Saya berharap Anda akan dapat menjalani operasi dengan hasil baik dan kembali ke keluarga, dapat melakukan kegiatan seperti sedia kala. Saya juga berharap Anda akan terus berhasil mengendalikan diabetes melitus Anda.

Sumber: KOMPAS
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved