Kabar Artis
Ikhlas Rumahnya Dijarah dan Dirusak Massa, Uya Kuya Hanya Berharap Kucing-kucingnya Dikembalikan
Uya Kuya mengaku sudah ikhlas rumahnya dijarah dan dirusak massa. Uya Kuya hanya berharap kucingnya dikembalikan.
Penulis: Bayu Indra Permana | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Presenter dan anggota DPR RI Uya Kuya mengaku baru berani menonton rekaman video penjarahan rumahnya beberapa hari setelah viral di media sosial.
Rumah Uya Kuya menjadi sasaran amuk massa ketika demo berakhir anarkis di Jakarta dan sekitarnya pada Sabtu (30/8/2025) malam.
"Saya baru berani lihat video-video penjarahan rumah saya di media sosial," kata Uya Kuya di unggahan akun media sosialnya, Rabu (3/9/2025).
Baca juga: Fakta-fakta Penjarahan Rumah Uya Kuya, Belasan Orang Ditangkap hingga Provokator Diburu Polisi
Sebelumnya, Uya Kuya hanya mengetahui rumahnya dijarah melalui pemberitaan saja.
Dalam wawancara lewat sambungan video call bersama wartawan, Uya Kuya mengaku sudah ikhlas rumahnya dijarah dan dirusak massa.
Saat ini Uya Kuya memilih tidak banyak berkomentar.
Baca juga: Masih di Jakarta, Begini Respon Uya Kuya setelah Rumahnya di Jakarta Dirusak hingga Dijarah Massa
"Saya enggak akan banyak ngomong dulu, biar kondusif, kalau saya ngomong, apapun salah, nanti digoreng dan dipotong-potong lagi," kata Uya Kuya, Selasa (2/9/205).
Meski menanggung kerugian materi, perhatian Uya Kuya justru tertuju pada keselamatan kucing peliharaan.
Ia berharap kucing-kucing kesayangannya bisa segera kembali.
Baca juga: Provokator Penjarahan Rumah Uya Kuya di Duren Sawit Jaktim Diburu Polisi, 9 Orang Jadi Tersangka
"Kami ikhlas, yang penting kucing-kucingnya dikembalikan," ucap Uya Kuya.
Sejauh ini ada kucing peliharaan Uya Kuya yang sudah ketemu dan dikembalikan, hingga masih ada yang diamankan di tempat penampungan (shelter).
Bagi Uya Kuya, kehilangan harta benda bukan persoalan.
Baca juga: Rumah Uya Kuya di Duren Sawit Dirusak Massa, Ruang Tamu, Dapur hingga Kolam Renang Hancur Berantakan
Ia menegaskan bahwa kebahagiaannya akan pulih sepenuhnya jika semua kucing peliharaan bisa berkumpul lagi di rumah.
“Ikhlas, ikhlas, ikhlas, insya Allah ikhlas, yang penting kucing-kucing saya kembali," ujar Uya Kuya.
kucing Uya Kuya
perusakan rumah Uya Kuya
rumah Uya Kuya dirusak
rumah Uya Kuya dijarah
penjarahan rumah Uya Kuya
rumah Uya Kuya
Uya Kuya
| Persib vs Persija, JFlow Prediksi Skor Imbang, Pertandingan Ketat hingga Kartu Kuning Bertaburan |
|
|---|
| Tanggapan Denada setelah Digugat Rp 7 Miliar terkait Penelantaran Anak ke PN Banyuwangi Jawa Timur |
|
|---|
| Hanya Perantara, Adly Fairuz Bantah Melakukan Tindak Penipuan hingga Digugat Wanprestasi Rp 5 Miliar |
|
|---|
| Film Bidadari Surga Tak Kunjung Tayang, Dinda Hauw Akui Minder |
|
|---|
| 50 Tahun Berkarya, Indro Warkop Ungkap Rahasia Tetap Eksis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/rumah-uya-kuya-dijarah-massa34.jpg)