Kabar Artis

Sedih, Ayu Ting Ting Ceritakan Kronologis Kematian Keponakan yang Usianya Belum Genap Dua Bulan

Rayaz Zoltan Fachrizal meninggal dunia di usia yang belum genap dua bulan, Sabtu (31/8/2024), dan langsung dimakamkan di hari yang sama.

istimewa
Rayaz Zoltan Fachrizal, keponakan Ayu Ting Ting, meninggal dunia di usia yang belum genap dua bulan, Sabtu (31/8/2024), dan langsung dimakamkan di hari yang sama. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pedangdut Ayu Ting Ting menceritakan kronologis kematian keponakannya bernama Rayaz Zoltan Fachrizal.

Rayaz Zoltan adalah anak kedua Assyifa Nuraini, adik kandung Ayu Ting Ting.

Rayaz Zoltan Fachrizal meninggal dunia di usia yang belum genap dua bulan, Sabtu (31/8/2024), dan langsung dimakamkan di hari yang sama.

Baca juga: Meriah, Begini Serunya Ayu Ting Ting Ikut Lomba Balap Karung hingga Memindahkan Tepung Diatas Piring

Keponakan Ayu Ting Ting itu meninggal dunia setelah didiagnosa mengalami dehidrasi.

"(Dokter) Bilangnya dehidrasi," kata Ayu Ting Ting di rumahnya, Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat, Minggu (1/9/2024).

Sebelum meninggal, keponakan Ayu Ting Ting itu sempat muntah-muntah dan buang air besar.

Baca juga: Ayu Ting Ting Sebut Jennie Blackpinknya Indonesia, Ini Inspirasinya dalam Berbusana Nyentrik

Hal itu terjadi setelah Rayaz Zoltan menjalani imunisasi polio.

Seketika itu keluarga membawa Zoltan ke dua rumah sakit, dan tim medis menyebutkan bahwa apa yang dialami keponakan Ayu Ting Ting tersebut sebagai kewajaran.

Setelah dirawat di rumah sakit, Zoltan tetap muntah dan buang air besar setiap hari hingga mengalami dehidrasi. 

Baca juga: Ini Pembelaan Ayu Ting Ting Setelah Bilqis Dihujat Warganet Usai Menyanyikan Lagu Milik Baby Monster

"Hari Rabu masuk rumah sakit yang pertama, pindah rumah sakit di Kamis dan meninggal dunia hari Sabtu lalu," kata Ayu Ting Ting.

Ayu Ting Ting yang sedang menjalani sesi pemotretan segera bergegas pulang ketika mendengar kabar duka.

"Di telepon, saya sempat minta Syifa untuk melakukan tranfusi darah untuk Zoltan yang pucat," kata Ayu Ting Ting.

Baca juga: Begini Cara Ayu Ting Ting Supaya Bisa Ikut Lomba 17 Agustusan Bareng Warga di Sekitar Rumahnya

Dokter juga menyarankan untuk melakukan transfusi darah.

Namun ketika tranfusi akan dilakukan, Zoltan tidak bereaksi, bahkan tidak menangis.

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved