Partai Politik

Hari ini Harlah ke-26 PKB akan Mengundang Seluruh Ketua Partai Politik di JCC Senayan Jakpus

Ketua DPP PKB, Cucun Ahmad Syamsurijal mengatakanpara ketua umum partai-partai politik juga diundang untuk hadir di Harlah ke-26 PKB

Wartakotalive/Yolanda Putri Dewanti
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bakal menggelar peringatan Hari Lahir ke-26 di Jakarta Convention Center Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/7/2024). 

WARTAKOTALIVE.COM JAKARTAPartai Kebangkitan Bangsa (PKB) bakal menggelar peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-26 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat pada hari ini, Selasa (23/7/2024). 

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB, Cucun Ahmad Syamsurijal mengatakan bahwa para ketua umum (ketum) partai-partai politik juga diundang untuk hadir.

Pihaknya, kata dia, mengundang semua parpol dari koalisi manapun.

Cucun menyebut Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar berharap mereka bisa hadir dalam kegiatan itu.

"Nanti ketua umum partai yang lain juga akan memberikan testimoni, mengucapkan selamat. Baik yang melalui testimoni video, ada yang langsung testimoni di panggung Harlah," ujar Cucun di gedung Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB, Jakarta Pusat, Senin (22/7/2024) malam.

Cucun menyebut pihaknya mengundang semua ketum partai karena momennya bertepatan dengan selesainya Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg). Diharapkan, lewat acara ini, semua partai bisa kembali merajut kebersamaan.

Baca juga: Jadwal Kegiatan Padat, Jokowi dan Prabowo Tak Hadiri Harlah PKB ke-26 di JCC Senayan Besok

"Di Harlah ini kita undang semua ketua umum partai. karena setelah Pileg ini kan pasti kemaren ada gesekan semua antar partai berebut suara," jelas dia.

Cucun mengatakan, perayaan Harlah ini dilakukan dengan berbagai rangkaian kegiatan yang sudah dilakukan sebelum puncak acara 23 Juli di JCC.

"Nah, di tingkat-tingkat DPC, DPAC, DPW juga, mereka melakukan syukuran-syukuran, termasuk di DPP juga sama pada hari ini kebetulan di bulan Muharam kita sekaligus tabarukan, ngalap berkah, ya, untuk berbagi dengan anak yatim," jelasnya.

Kemudian, PKB juga bakal menyosialisasikan dua Undang-undang, yakni tentang pesantren yang diteken pada periode DPR RI yang lalu dan Kesejahteraan Ibu dan Anak.

"Di periode ini fraksi PKB berhasil mengawal undang-undang tentang kesejahteraan ibu dan anak. Tinggal kita tunggu bagaimana peraturan turunannya," jelas dia.

Ketua Panitia Hari Lahir (Harlah) ke-26 PKB Cucun Syamsurijal saat melakukan konferensi pers usai menggelar acara Mujahadah dan Tasyakuran Harlah ke-26 PKB di kantor DPP PKB, Jakarta, Senin (22/7/2024).
Ketua Panitia Hari Lahir (Harlah) ke-26 PKB Cucun Syamsurijal saat melakukan konferensi pers usai menggelar acara Mujahadah dan Tasyakuran Harlah ke-26 PKB di kantor DPP PKB, Jakarta, Senin (22/7/2024). (Wartakotalive/Yulianto)

Sebagai informasi, selain mengundang tokoh-tokoh politik nasional, PKB juga mendatangkan dua bintang tamu utama untuk memeriahkan hajat tahunan partai yang dikomandani Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin itu.

Cak Imin menyebut, hajatan kali ini lebih fokus kepada si­laturahmi internal dan kolega partai.

“Kami syukuran, tetapi intinya hiburan saja. Intinya kami mau menikmati Maliq & D'Essentials dan Happy Asmara. Wartawan wajib datang,” kata Cak Imin di Jakarta, Senin (22/7/2024).

"Cak Imin menyatakan, PKB juga akan mengundang semua partai politik untuk menghadiri acara tersebut. "Partai-partai semua diundang," tuturnya.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved