Persija Jakarta
Rizky Ridho dan Ilham Rio Fahmi Bangga Bisa Bela Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024 Qatar
Bek Persija Jakarta Rizky Ridho tetap bangga dengan penampilan Timnas U-23 di Piala AFC U-23 2024 meski gagal ke Olimpiade Paris 2024.
"Terima Kasih kepada tim ini yang sudah berjuang bersama. Terima kasih juga buat masyakarakat Indonesia tanpa terkecuali yang sudah mendoakan dan mendukung sampai sejauh ini,” tuturnya.
BERITA VIDEO: Rekaman Video Amatir Detik-detik Pelaku Pembunuh Wanita dalam Lemari Ditangkap!
 
Jangan Nodai Perjuangan Timnas U-23
Seperti diberitakan bahwa Timnas Indonesia U-23 gagal melaju ke Olimpiade Paris 2024 setelah kalah 0-1 dari Timnas Guinea U-23, Kamis (9/5/2024) pukul 20.00 WIB.
Seluruh pemain Timnas U-23 telah berjuang maksimal dalam upaya kualifikasi menuju Olimpiade Paris 2024.
Namun, hasil akhir belum berpihak kepada Witan Sulaeman dan kawan-kawan.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Mahendra Sinulingga mengatakan para pemain dan tim kepelatihan Shin Tae-yong pun telah berbesar hati menerima kekalahan.
Arya berujar bahwa para suporter pun harus mampu menerima kekalahan tersebut.
"Para pemain pulang dengan kepala tegak dan legawa menerima kekalahan. Jadi, kita berharap para suporter melakukan hal yang sama," kata Arya dikutip dari pssi.org, Jumat (10/5/2024).
Meski demikian, Arya menyayangkan tindakan ujaran rasis kepada para pemain Guinea.
Baca juga: Kalah 0-1 dari Timnas Guinea U-23, Timnas Indonesia U-23 Gagal ke Olimpiade Paris 2024
Arya menyampaikan pelaku ujaran rasis bukan merupakan suporter sejati.
"Jangan menodai perjuangan Timnas Indonesia U-23 dengan ujaran rasis kepada para pemain lawan," ucap Arya.
Namun, Arya mengapresiasi para suporter yang sejak awal hingga akhir perjuangan tetap terus memberikan motivasi kepada para penggawa Garuda Muda.
Arya menilai, dukungan ini sangat diperlukan dalam membantu mengembalikan semangat para pemain menatap laga-laga penting berikutnya.
"Mimpi anak-anak muda ini masih panjang. Tolong jangan dicederai dengan aksi rasis yang sangat merugikan dan memalukan. Kita fokus mendukung timnas ke depan," tutur Arya.
Persija Jakarta
Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea
Timnas Indonesia U-23
Rizky Ridho
Ilham Rio Fahmi
Dony Tri Pamungkas
Shin Tae-yong (STY)
Muhammad Ferarri
Witan Sulaeman
suporter
Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga
Guinea
| Bertandang ke Markas Persebaya, Persija Jakarta Benahi Pertahanan dengan Lakukan Hal Ini | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jelang Laga Klasik Lawan Persebaya, Mauricio Souza Geber Skuad Persija Fokus Latihan Mencetak Gol | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Persija Gelar Latihan Intensif di Bojongsari Depok, Jelang Bentrok Pimpinan Klasemen Borneo FC | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jelang Kontra Bali United di JIS, Persija Gelar Latihan Intensif di Bojongsari Depok | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Link Live Streaming Dewa United vs Persija, Alan Cardoso Yakin Macan Pulang dengan Senyum Bahagia | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.