Timnas U23 Indonesia

Kaba Diawara Serius Lawan Timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong Malah Bingung Pilih Pemain

Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara sedikit ngeri menghadapi Timnas U23 Indonesia. Persiapan tim pun luar biasa apik.

Editor: Valentino Verry
tribunnews
Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara tengah menggejot fisik skuadnya untuk melawan Timnas U23 Indonesia di babak play off Olimpiade Paris, 9 Mei 2024. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara tengah mempersiapkan skuad terbaiknya menghadapi Timnas U23 Indonesia.

Sebab, laga play-off Olimpiade ini sangat penting agar bisa tampil di Paris.

Sesuai rencana, Timnas U23 Indonesia kontra Guinea pada 9 Mei 2024 di INF Clairefontaine, Prancis.

Baca juga: Soal Bonus untuk Timnas Indonesia U-23 Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Ini Penjelasan Menpora Dito

Pertandingan digelar pada pukul 20.00 WIB dan kemungkinan bedar akan disiarkan langsung oleh televisi swasta nasional.

Laga diprediksi panas lantaran kedua tim akan memperebutkan satu-satunya tiket terakhir ke Olimpiade Paris 2024.

Pelatih Guinea Kaba Diawara mengaku tak akan anggap remeh lawan Timnas U23 Indonesia.

Mantan pemain Arsenal tersebut bahkan tak ingin memberikan celah bagi skuad Garuda untuk merebut tiket Olimpiade Paris.

Baca juga: Takluk dari Irak, Timnas U23 Indonesia Menuai Pujian, Menpora Dito: Kita Harus Bangga dan Realistis

"Timnas U23 Indonesia adalah tim yang terorganisir dan disiplin," ujarnya dikutip dari bongda24h.

"Wakil Asia tidak mudah menyerah, tentu saja, peluangnya tergantung pada kinerja kami," imbuh Kaba Diawara.

"Olimpiade adalah level tertinggi sepak bola remaja, mirip dengan Piala Dunia untuk grup U23," lanjutnya.

"Tidak semua orang bisa mencapai level ini, jadi kami harus berjuang keras," tambahnya.

Kaba Diawara telah meminta anak asuhnya untuk tak leha-leha demi mendapatkan tujuan akhir mereka.

Striker Timnas U23 Indonesia, Marselino Ferdinan, saat tampil moncer di Piala Asia U23 saat jumpa Yordania.
Striker Timnas U23 Indonesia, Marselino Ferdinan, saat tampil moncer di Piala Asia U23 saat jumpa Yordania. (PSSI)

Menurut Kaba, Guinea tak akan memberikan celah kesalahan sedikit pun agar Timnas U23 Indonesia menang.

"Satu-satunya cara untuk lolos adalah dengan kemenangan," ujarnya.

"Kami tidak punya kesempatan untuk bersantai atau terlalu banyak berpikir," lanjutnya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved