Artis Cerai
Ria Ricis Ceraikan Teuku Ryan Setelah 2 Tahun Menikah, Ini Penjelasan Pengacara Soal Penyebab Cerai
Penyebab itu mulai dugaan perbedaan penghasilan, perselingkuhan hingga tidak ada nafkah lahir dan batin selama pernikahan. Mana yang benar?
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pernikahan pasangan selebritas Ria Ricis dan Teuku Ryan terancam cerai setelah dua tahun menikah.
Beragam kabar terdengar terkait penyebab kisruh perkawinan Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Penyebab itu mulai dugaan perbedaan penghasilan, perselingkuhan hingga tidak ada nafkah lahir dan batin selama pernikahan.
Baca juga: Terancam Cerai, Ria Ricis dan Teuku Ryan Pisah Rumah Tinggal Setelah Pulang Umrah pada Desember 2023
Dedi Rizal, pengacara Teuku Ryan, membantah dugaan-dugaan tersebut.
"Masalah ekonomi itu tidak ada, Ryan lebih dari cukup untuk menafkahi RY (Ria Yunita atau Ria Ricis)," kata Dedi Rizal Armidi di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (7/2/2024).
Menurutnya, Teuku Ryan memberi nafkah cukup untuk Ria Ricis.
Baca juga: Digugat Cerai Ria Ricis, Teuku Ryan Sebut Ingin Mempertahankan Pernikahan dan Terus Lakukan Mediasi
"Mereka baru saja membangun rumah, berarti nafkahnya cukup," ucapnya.
Terkait dugaan perselingkuhan, Teuku Ryan juga membantah tudingan sudah mengkhianati pernikahannya.
"Isu perselingkuhan itu tidak ada," tegas Dedi Rizal.
Baca juga: Digugat Cerai Ria Ricis, Teuku Ryan Ingin Masalah Perkawinannya Bisa Diselesaikan dengan Cara Baik
Soal nafkah lahir batin juga dibantah Teuku Ryan.
Buktinya, saat ini Teuku Ryan dan Ria Ricis dikaruniai anak bernama Cut Raifa Aramoana.
"Ryan nggak sampai stres (setelah digugat cerai)," ujar Dedi Rizal Armidi.
Baca juga: Tahu Digugat Cerai, Teuku Ryan Akui Tak Akur dengan Ria Ricis Sejak Setahun Lalu hingga Pisah Rumah
Ria Ricis mendaftarkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan secara ecourt pada 30 Januari 2024.
Gugatan cerai Ria Ricis diterima petugas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, dengan diberikan nomor perkara 547/Pdt.G/2024/PA.JS.
Ria Ricis dinikahi Teuku Ryan pada 21 November 2021 dan menggelar pesta pernikahan di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Bedu Ungkap Alasan Gugat Cerai Irma Kartika, Ada Perselisihan yang Terus Berulang hingga Pisah Rumah |
![]() |
---|
Semakin Panas, Chikita Meidy Digugat Balik Indra Adhitya Senilai Rp 938 Juta hingga Kembalikan Mahar |
![]() |
---|
Ikrar Talak Dibacakan, Pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha Resmi Berakhir dengan Perceraian |
![]() |
---|
Pembacaan Ikrar Talak Perkara Cerai Pratama Arhan dan Azizah Salsha Digelar Hari Senin Ini |
![]() |
---|
Ikhlas Pernikahannya Berakhir Cerai, Ini Keinginan Eza Gionino setelah Pisah dengan Meiza Aulia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.