Persija Jakarta
Persija Tanpa Gustavo Almeida dan Rizky Ridho saat Jamu PSS Sleman di Patriot Candrabhaga, Bekasi
Persija dipastikan tidak akan diperkuat dua pilarnya saat menjamu PSS Sleman. Gustavo Almeida cedera sementara Rizky Ridho harus suspended.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhilah | Editor: Rusna Djanur Buana
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Gustavo Almeida dipastikan absen membela Persija Jakarta dalam laga kontra PSS Sleman, Sabtu (16/12/2023).
Hal tersebut dipastikan langsung oleh pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sehari jelang bentrok di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.
Thomas Doll menyebutkan bahwa penyerang asal Brasil itu masih harus melakukan pemulihan penuh usai cedera hamstring di pekan ke-20.
Absennya Gustavo tentu menjadi kerugian bagi Macan Kemayoran yang sangat membutuhkan target man di lini serang.
Baca juga: Persija Sering Gagal Pertahankan Keunggulan, Thomas Doll: Fokus Sampai Peluit Akhir Berbunyi
Gustavo ditarik keluar setelah mengalami masalah hamstring dalam laga kontra Bhayangkara, yang merupakan laga debutnya di tim ibukota.
Absen sampai tahun depanĀ
Pelatih berusia 57 tahun itu mengatakan Gustavo baru bisa tampil usai jeda Liga 1 usai atau pada Februari tahun depan.
"Kami senang Gustavo datang, tapi sayangnya setelah 25 menit bermain dia memiliki masalah otot, ini beresiko, dia tidak tersedia (besok)," ungkap Thomas.
"Dia akan memulai pertandingan di Februari, dia akan mulai bersiap di Januari," jelasnya.
Dengan absennya pemain pinjaman dari Arema FC itu, praktis Persija Jakarta akan kembali bermain dengan strategi false nine.
Kendati demikian, Persija Jakarta juga masih memiliki Marko Simic yang bisa mengisi posisi tersebut. Besar kemungkinan pemain asal Kroasia itu dimasukkan jika Persija dalam situasi dead lock.
Sementara itu, selain Gustavo, Persija juga dipastikan tampil tanpa diperkuat Rizky Ridho.
Baca juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persija versus s PSS Sleman, Gustavo Almeida Cedera
Pemain berlabel Timnas Indonesia itu terkena hukuman akumulasi kartu.
Thomas Doll juga mengisyaratkan bahwa Muhammad Ferarri tidak tampil kala menjamu Super Elang Jawa - julukan PSS.
"Tidak ada yang cedera di pekan ini, ini sangat-sangat penting, tentu kami kehilangan Gustavo, Ferarri juga tidak ada di sini, Ridho juga akumulasi kartu," ujar Thomas.
| Bertandang ke Markas Persebaya, Persija Jakarta Benahi Pertahanan dengan Lakukan Hal Ini |
|
|---|
| Jelang Laga Klasik Lawan Persebaya, Mauricio Souza Geber Skuad Persija Fokus Latihan Mencetak Gol |
|
|---|
| Persija Gelar Latihan Intensif di Bojongsari Depok, Jelang Bentrok Pimpinan Klasemen Borneo FC |
|
|---|
| Jelang Kontra Bali United di JIS, Persija Gelar Latihan Intensif di Bojongsari Depok |
|
|---|
| Link Live Streaming Dewa United vs Persija, Alan Cardoso Yakin Macan Pulang dengan Senyum Bahagia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Gustavo-Almeida-yakin-bisa-memberikan-penampilan-terbaik-di-Liga-1-20232024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.