Kabar Artis
Rinoa Aurora Trauma Pacaran lagi dengan Leon Dozan Meski Sudah Memaafkan
Rinoa Aurora Senduk mengakui sudah bertemu dengan Leon Dozan, mantan kekasihnya yang juga anak dari aktor laga Willy Dozan.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Dian Anditya Mutiara
"Sebenarnya lebih dari itu, tapi buktinya hanya dua kali (tindak penganiayaan Leon Dozan)," kata Rinoa Aurora Senduk di Polres Metro Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).
Jalinan asmara Rinoa dan Leon Dozan terjalin sejak beberapa bulan lalu.
Rinoa menerima tindak penganiayaan yang dilakukan Leon Dozan sejak Juli 2023.
Baca juga: Ditahan Polisi, Leon Dozan Anak Willy Dozan Sebut Cemburu hingga Lakukan Penganiayaan terhadap Pacar
"Saat itu saya tidak ada buktinya hingga (tindak penganiayaan Leon Dozan) terulang lagi 30 September 2023 dan saya punya buktinya," ucap Rinoa.
Tindak penganiayaan yang diduga dilakukan Leon Dozan kembali dilakukan terhadap Rinoa pada 7 November 2023.
Akibatnya, Rinoa mengalami luka lebam hingga diabadikan dalam foto dan video sebagai bukti tindakan kasar Leon Dozan.
Baca juga: Leon Dozan Anak Willy Dozan Jadi Tersangka Penganiayaan Pacar, Minta Maaf dan Siap Tanggung-jawab
"Leon itu kasar dan suka teriak-teriak, sampai saya minta putus karena nggak kuat," kata Rinoa.
"Leon itu cemburuan hingga ketahuan selingkuh, sampai papanya (Willy Dozan) minta maaf," lanjut Rinoa Aurora Senduk.
Di saat bersamaan, Leon Dozan tidak senang saat Rinoa didekati pria lain.
Setelah kejadian itu, Leon Dozan diketahui sering bersikap kasar hingga melakukan penganiayaan terhadap Rinoa.
"Setelah dua kali melakukan (penganiayaan) lagi sampai badan anak saya luka memar sesuai hasil visum, kami melaporkan (Leon Dozan) ke polisi," kata Yuliana.
Fahmi Bo Hanya Bisa Terbaring Tak Berdaya Sejak Alami Pengeroposan Tulang Kaki |
![]() |
---|
Gabungkan Semua Unsur Horor, Kimo Stamboel Sebut Film 'Janur Ireng' Sangat Mengerikan |
![]() |
---|
Bedu Blak-blakan Soal Perceraiannya, Ada Masalah Tak Kunjung Usai sejak Awal Menikah |
![]() |
---|
Bedu Akui Tak Ada yang Tersisa dari Pernikahannya dengan Irma, kini Tinggal Bersama Kakaknya |
![]() |
---|
Hadiri Sidang Perdana Cerai di PN Jakarta Selatan, Bedu Minta Doa Terbaik |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.