Pilpres 2024

Mahfud MD Klarifikasi PRET untuk Prabowo Erick Thohir, Puji Netizen Indonesia yang Guyon

Bakal Cawapres Mahfud MD menjelaskan maksud singkatan PRET untuk Prabowo Subianto Erick Thohir apabila benar maju di Pilpres 2024.

Editor: Desy Selviany
Tribunnews.com/Fersianus Waku
Bakal calon wakil presiden (Bacawapres) Mahfud MD tiba di Tugu Proklamasi, Jakarta, Kamis (19/10/2023). 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Bakal Cawapres Mahfud MD menjelaskan maksud singkatan PRET untuk Prabowo Subianto Erick Thohir apabila benar maju di Pilpres 2024.

Hal itu diungkapkan Mahfud MD usai video wawancaranya viral pada Jumat (20/10/2023) seperti dimuat live Facebook Tribunnews.com.

Sebelumnya video Mahfud MD menyebut singkatan Prabowo Erick Thohir adalah PRET viral di media sosial.

Namun ketika diklarifikasi awak media, Mahfud MD membantah menghina Prabowo Subianto.

Kata Mahfud MD, hal itu menandakan netizen Indonesia sudah mulai kreatif untuk menghadapi Pemilu 2024.

Di mana Pemilu 2024 dipenuhi dengan guyon dan tidak harus melulu tegang.

Baca juga: Prabowo Subianto Sambut Langsung Presiden Jokowi di Bawah Tangga Pesawat

Misalnya saja, singkatan pasangan Ganjar Pranowo Mahfud MD menjadi Gafud. Pun pasangan Prabowo Subianto dan Erick Thohir disingkat PRET.

Mahfud MD mengatakan ucapan tersebut sebagai kebanggaannya dengan demokrasi di Indonesia yang penuh gurau dibandingkan berkelahi.

“Netizen sekarang itu kreatif misalnya kalau ditanya pasangan Mahfud Ganjar ada yang bilang GAMA, ada yang bilang Gafud, ada yang bilang Prafud. Ada juga kalau Pak Prabowo dan Erick Thohir ditulis PRET, jadi itu Indonesia bagus lebih banyak gurau dibanding berkelahi,” bebernya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved