Cuma 15 Menit Gibran Hadir di Rakernas ke-VI Projo, Salami Relawan dan Para Ketum Parpol

Cuma 15 Menit Gibran Hadir di Rakernas ke-VI Projo, Salami Relawan dan Para Ketum Parpol

Editor: Joanita Ary
dok. tiktok @indonesiamaju
Cuma 15 Menit Gibran Hadir di Rakernas ke-VI Projo, Salami Relawan dan Para Ketum Parpol 

WARTAKOTALIVECOM, Jakarta –Gibran Rakabuming Raka turut hadir di Rakernas ke-VI Projo di GBK, Senayan, Jakarta pada Sabtu (14/10).

Mengenakan kemeja kotak-kotak warna merah, putra sulung Presiden Jokowi ini tiba di lokasi sekitar pukul 13.55 WIB, Gibran langsung menyalami kader Projo.

Ia kemudian juga terlihat menyalami Ketum parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Seraya membungkukkan badan Gibran menyalami sejumlah ketum itu yang hadir juga dalam acara tersebut.

Diantaranya adalah Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PAN Zulkifli Hasan, hingga Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Usai menyalami semua ketum yang hadir di lokasi, Gibran juga menyempatkan diri menyalami relawan Projo.

Setelah 15 menit berada di lokasi, Gibran terlihat keluar dari arena Rakernas sekitar pukul 14.15 WIB.

Usai Gibran meninggalkan lokasi, kemudian Presiden Joko Widodo (Jokowi) terlihat tiba di lokasi rakernas Projo .

Jokowi terlihat masuk ke arena Rakernas Projo sekitar pukul 14.19 WIB.

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved