Berita Video

VIDEO Bank Indonesia Sebut 5 Juta Lebih Warga Jakarta Sudah Pakai Qris

"Upaya ini dilakukan dalam rangka konsistensi penguatan ekosistem dan implementasi kebijakan sistem pembayaran," ujarnya.

Penulis: Miftahul Munir | Editor: Ahmad Sabran

WARTAKOTALIVE.COM, KRAMAT JATI - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) DKI Jakarta menggelar acara 'penggunaan pembayaran melalui Qris' kepada para pengusaha di Lippo Plaza Mall Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (30/7/2023).

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta Ibu Arlyana Abubakar menjelaskan, pembayaran menggunakan Qris di ibu kota untuk merespon besarnya potensi Ekonomi Digital Indonesia dan mendukung implementasi Blueprint Sistem Pembayaran Indonesia (BSPI) di tahun 2025.

"Upaya ini dilakukan dalam rangka konsistensi penguatan ekosistem dan implementasi kebijakan sistem pembayaran," ujarnya.

Menurutnya, pembayaran secara digitalisasi sudah dilakukan oleh pemerintah daerah dengan nama Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) termasuk implementasi Kartu Kredit Indonesia di Wilayah DKI Jakarta.

Selain itu, pembayaran transportasi, bantuan sosial, destinasi wisata dan UMKM serta pusat perbelanjaan di Jakarta sudah menggunakan sistem Qris.

"Pada bulan Juni 2023, sekira 5,1 juta warga sudah menggunakan pembayaran Qris," katanya.

Arlyana melanjutkan, pembayaran dengan Qris kini memjadi trend positif bagi masyarakat dan UMKM khususnya di Jakarta Timur.

Sebab, masyarakat dan pembeli tidak perlu repot-repot mengambil uang tunai untuk pembayaran karena melalui mobile M-Banking sudah belanja.

"Pada Program Jakpreneur, melalui kegiatan bazzar UMKM dan festival di wilayah Jakarta Timur, QRIS digunakan sebagai kanal pembayaran," ungkapnya.

Sementara itu, Wali Kota Jakarta Timur, M Anwar mendukung kebijakan BI terkait pembayaran menggunakan Qris di Jakarta.

Anwar mengatakan, pihaknya telah mendorong para pelaku UMKM di Jakarta Timur untuk menggunakan Qris untuk memudahkan transaksi pembayaran.

Baca juga: VIDEO Prabowo Subianto Resmi Didukung PBB Sebagai Capres 2024

"Seperti kita ketahui bahwa penggunaan Qris menjadi trend positif belakangan ini bagi pelaku usaha dan juga konsumen. mengingat manfaatnya dalam membantu proses transaksi non tunai secara lebih efisien," ucapnya.

Anwar menyambut baik kantor Perwakilan BI Jakarta memggelar akselerasi Qris di Mall Lippo Kramat Jati, Jakarta Timur.

Ia berharap seluruh UMKM yang tergabung dalam Jakpreneur Jakarta Timur tidak lagi menerima pembayaran secara tunai.

Baca juga: Dapat Dukungan PBB di Pilpres 2024, Prabowo: Saya Merasa Tambah Kekuatan dan Kepercayaan

"Adanya alat pembayaran non tunai seperti QRIS ini diharapkan mampu mengoptimalkan daya beli masyarakat yang sekaligus berdampak pada meningkatnya perekonomian negara," tuturnya.

"Hal ini karena QRIS sendiri dapat memberi kemudahan dan keamanan bagi UMKM Hadirin yang kami hormati," sambung Anwar. (m26)

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved