Piala AFF 2022

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Bakal Kembali Menurunkan Jordi Amat Saat Menjamu Vietnam

Bek tengah Timnas Indonesia Jordi Amat harus absen pada laga sebelumnya kontra Filipina, lantaran akumulasi kartu kuning.

Penulis: Abdul Majid | Editor: Sigit Nugroho
Tribunnews/Abdul Majid
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bersama dengan Marselino Ferdinan dalam sesi prematch conference di Media Center, SUGBK, Kamis (5/1/2023). Tribunnews/Abdul Majid 

"Jangan sampai nanti kita gara-gara hal yang kecil, nanti sanksi FIFA. Kan berbahaya bagi kelanjutan Piala Dunia," ucap Zulpan.

Diberitakan sebelumnya, Polda Metro Jaya akan menyiapkan pengamanan lebih ketat bagi Timnas Vietnam yang melakoni laga tandang melawan Indonesia.

Pengamanan lebih ketat akan dilakukan berkaca dari insiden perusakan bus timnas Thailand, beberapa menit jelang mengahadapi Indonesia di SUGBK, Kamis (29/12/2022) pekan lalu.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan, pihaknya akan menyiapkan pengamanan lebih ketat terhadap rombongan pemain dan ofisial Timnas Vietnam.

Selain itu, Polda Metro Jaya juga akan menyiapkan kendaraan rantis untuk mengawal bus pemain Vietnam.

"Mereka tetap naik bus, tapi ada kendaraan rantis yang ikut mengawal," kata Zulpan, saat dikonfirmasi, Kamis (5/1/2023).

Zulpan menambahkan bahwa pengawalan lalu lintas juga akan diberikan kepada Timnas Vietnam.

"Di samping tentunya menggunakan pengawalan dengan kendaraan pengawalan lalu lintas," tambah Zulpan.

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved