Piala AFF 2022
Lamban Ambil Keputusan di Laga Kontra Brunei Darussalam, Coach Shin Tae-yong Tegur Egy Maulana Vikri
Indonesia akan menghadapi Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Kamis (29/12/2022).
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhilah | Editor: Sigit Nugroho
Laga Penting
Sejauh ini, Timnas Indonesia berhasil mengantongi enam poin dengan selisih gol sebanyak delapan gol, hasil dari sembilan kali menjebloskan si kulit bundar dan satu kali kemasukan.
Perebutan posisi pertama dan runner-up di fase grup pun belum berakhir.
Kandidat lainnya yang berpotensi menjadi sang juara grup adalah Thailand.
Pada pertandingan selanjutnya, Timnas Indonesia akan menjamu Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022).
Pertandingan itu juga menjadi laga penting bagi kedua tim untuk sama-sama mengamankan posisi, agar bisa melaju ke babak semifinal.
Untuk dikeathui, Timnas Thailand berhasil menang besar dalam laga kedua fase grup A Piala AFF 2022.
Menjalankan laga dengan penuh dukungan dari publik sendiri, Tim Gajah Perang berhasil memenangi laga di Stadion Thammasat, Rangsit, Thailand, Senin (26/12/2022).
Thailand berhasil menang besar dengan skor akhir 4-0 atas The Azkals, julukan Timnas Filipina.
Masing-masing gol itu diciptakan oleh Teerasil Dangda di menit ke-3 dan ke-41, Adisak Kraisorn di menit ke-57, dan Suphanan Bureerat pada menit ke-63.
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Syahrian-Abimanyu-buka-keran-gol-Timnas-Indonesia-ke-gawang-Timnas-Brunei-Darussalam.jpg)