Persija Jakarta
Liga 1 2022: Bertensi Tinggi, Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung Bakal Digelar Pukul 17.00 WIB
Saat ini, pemerintah sedang fokus menginvestigasi terkait tragedi Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, yang menewaskan 132 orang.
Laga bertensi tinggi yang digelar sore hari juga sudah direkomendasikan oleh FIFA.
Dalam suratnya, FIFA meminta pertandingan Liga 1 2022/2023 digelar maksimal pukul 17.00 WIB.
Salah satu laga yang bertensi tinggi adalah Persib Bandung vs Persija Jakarta.
"Nanti ada rekomendasi bagaimana pertandingan yang boleh malam dan tidak," kata anggota Exco PSSI, Ahmad Riyadh, kepada awak media termasuk BolaSport.com.
"Nanti ada juga kelas-kelasnya pertandingan yang risiko tinggi akan dirumuskan," ujar Ahmad.
Ahmad mengucapkan, hasil rumusan dari PSSI itu nantinya akan dibahas bersama-sama.
Setelah itu, kata dia, akan ada keputusan terbaru terkait jam kick off pertandingan baik sore maupun malam di Liga 1 2022/2023.
"Kami akan duduk bersama untuk membahas hasil rumusan ini."
"Dan baru nanti akan jadi keputusan yang menjadi format, mulai klub, kepolisian, pemerintah daerah," ucap Ahmad Riyadh.
Ahmad Riyadh menuturkan bahwa kick-off pertandingan malam hari masih ada.
Namun, itu harus sesuai izin rekomendasi dari pihak kepolisian setempat.
Kick-off malam bisa digelar jika kedua tim bertemu dan tidak dalam tempo tinggi.
"Untuk kick off malam tetap ada tapi rekomendasi dari kepolisian setempat. Tidak mungkin pertandingan berjalan tanpa rekomendasi dari pihak keamanan," tutur Ahmad.
Kick-off pertandingan malam menjadi perbincangan hangat setelah Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 132 suporter seusai laga Arema FC melawan Persebaya Surabaya.
Laga Arema FC kontra Persebaya Surabaya merupakan pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (1/10/2022).
Kick-off pertandingan itu digelar pukul 20.00 WIB walaupun sebenarnya pihak kepolisian minta diubah menjadi jam 15.30 WIB.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Prediksi-susunan-pemain-Persib-vs-Persija.jpg)