Berita Regional

Menegangkan, KM Cahaya Arafah di Maluku Utara Tenggelam Dihantam Ombak Besar, 12 Orang Hilang

Saat berlayar, kondisi cuaca di wilayah Maluku Utara sedang buruk, karena dilanda hujan disertai angin kencang.

Editor: Feryanto Hadi
Istimewa
ILUSTRASI Kapal tenggelam. KM Cahaya Arafah tenggelam di perairan Maluku Utara 

WARTAKOTALIVE.COM, TERNATE-- Kapal pengangkut 76 penumpang, KM Cahaya Arafah, tenggelam di perairan Tokaka, Gane Barat, Senin (18/7/2022)

Dilaporkan KM Cahaya Arafah melayani rute Ternate ke Halmahera Selatan.

Sesuai manifes, KM Cahaya Arafah mengangkut 76 penumpang dan ABK (anak buah kapal) sert 21 ton barang. 

Peristiwa tenggelamnya KM Cahaya Arafah jurusan Ternate-Halmahera Selatan, setelah berangkat Senin (18/7) kemarin, dan tenggelam sekitar pukul 18.00 WIT akibat dihantam ombak, di perairan Desa Tokaka, Kecamatan Gane Barat.

Kepala Kantor Kesyahbandaraan dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kota Ternate, Maluku Utara, mengatakan KM Cahaya Arafah berangkat dari Pelabuhan Bastiong Ternate pada Senin (18/7/2022) sekitar pukul 08.30 WIT. 

Baca juga: Ariza Waswas pada Pernyataan Joe Biden Soal Jakarta yang Bakal Tenggelam di Tahun 20250

"KM Cahaya Arafah berangkat sebelum ada surat penundaan aktivitas pelayaran yang dikeluarkan KSOP. Pukul 18.12 Wit, diinformasikan kapal tenggelam di perairan Tokaka Pulau Halmahera Selatan akibat dihantam gelombang laut," kata Agustinus dikutip dari Antara, Selasa (19/7/2022). 

Saat berlayar, kondisi cuaca di wilayah Maluku Utara sedang buruk, karena dilanda hujan disertai angin kencang.

Surat penundaan aktivitas pelayaran itu sebelumnya dikeluarkan KSOP karena kondisi cuaca buruk disertai angin kencang, sehingga membahayakan keselamatan saat berlayar.

Menurut Agustinus, kondisi cuaca saat keberangkatan dari Ternate ke tempat tujuan sangat cerah dan tidak bergelombang.

Baca juga: Detik-detik Remaja Tuna Wicara Tenggelam di Inspeksi Kali Malang, Pencarian Dilanjutkan Jumat Pagi

Ia sedang melakukan konfirmasi dengan UPP Babang dan Wilker Saketa terkait penumpang yang berhasil diselamatkan atau dinyatakan hilang.

Di tempat terpisah, Kepala Basarnas Ternate Fatur Rahman, menyatakan, untuk penumpang KM Cahaya Arafah selamat telah dievakuasi oleh kapal KPLP KNP 375 Tidore.

Tak disebutkan secara rinci jumlah penumpang yang selamat tersebut, tapi 12 orang yang masih dinyatakan hilang dicari dengan kapal SAR Pandudewanata.

Baca juga: Akibat Ombak Besar di Selat Bali, Sejumlah Kendaraan Terguling di Kapal Penyeberangan

Berikut nama-nama 12 penumpang belum ditemukan, sesuai data yang diterima dari berbagai sumber:

Asmania

Siti Adira Pakelo

Ramlah Kobu-Kobu

Faisal Badri

Mighayla

Ismit

Jae,

Rahman

Kesya,

Lina

Mima 

Nurjay Ahmad. (*)

 

 

Artikel ini telah tayang di Tribun Ternate

Sumber: WartaKota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved