Berita Video
VIDEO : Dua Orang Bobotoh Meninggal Dunia saat Nonton Persib vs Persebaya di Stadion GBLA
Dua Orang Bobotoh Meninggal saat Nonton Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Stadion GBLA Jumat (17/6/2022) malam.
WARTAKOTALIVE.COM BANDUNG - Dua bobotoh atau suporter Persib Bandung meninggal dunia saat pertandingan Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di lanjutan Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (17/6/2022).
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, korban diduga terjatuh saat berdesak-desakan masuk ke Stadion.
Baca juga: VIDEO : The Jakmania Depok Brisix Pecinta Persija dari Kota Depok
Penonton menjebol pintu masuk GBLA saat laga Persib Bandung melawan Persebaya. (Tribun Jabar/Cipta Permana)
"Pertama, kita turut prihatin dengan adanya kejadian ini. Korban itu diduga sudah jatuh di dalam saat berdesakan masuk Stadion."
"Jadi, sudah jatuh itu dibawa ke luar dan di situ langsung diberikan pertolongan oleh petugas," ujar Ibrahim Tompo, saat dihubungi Sabtu (18/6/2022).
Korban pun, kata dia, sempat diberikan pertolongan di Rumah Sakit Sartika Asih. Namun, tidak tertolong.
"Jadi, korban sudah dibawa ke RS Sartika Asih dan sebelumnya sudah juga diberikan pertolongan oleh tim medis, kemudian langsung dilarikan ke RS dan memang meninggalnya di RS," katanya.
Baca juga: VIDEO : Massa Aksi Bela Nabi Kepung Kantor Kedutaan Besar India, Tuntut Dubes Diusir
Kedua korban itu, kata Ibrahim, merupakan warga Bandung dan Bogor.
Pihaknya pun bakal mengantarkan dua jenazah korban ke keluarganya.
"Korban itu satu Bandung dan satu Bogor. Hari ini kita akan mendampingi masing-masing korban ke kediaman keluarganya," ucapnya.
Sudah Tiba di Rumah Duka
Jenazah korban meninggal dunia bobotoh Persib Bandung, Asep Ahmad Solihin asal Kopo, Kota Bandung, sudah tiba di rumah duka, Sabtu (18/6/2022).
Mobil jenazah tiba di jalan menuju rumah, disambut puluhan warga yang sejak pagi sudah menUnggu.
Jenazah dalam karanda kemudian dimasukkan ke dalam ruang duka.
Di sana, pihak keluarga menyambut, lalu duduk di dekat jenazah Asep Ahmad Solihin.
Sejumlah mengenakan jersey Persib pun ikut berada di rumah duka.
Di halaman rumah, ada karangan bunga duka cita, kiriman dari dari Kapolrestabes Bandung Kombes Pol H Aswin Spayung SIK.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul INNALILLAHI 2 Bobotoh Meninggal saat Nonton Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Stadion GBLA
Bobotoh tewas
Bobotoh berduka
Bobotoh Persib Bandung
Persib Bandung
Piala Presiden 2022
Stadion GBLA
VIDEO : Pemkab Bogor Tolak Operasional TPPAS Nambo, Ini Alasannya |
![]() |
---|
VIDEO Golkar dan PKS Buat Kesepakatan, Apa Hasilnya? |
![]() |
---|
VIDEO Ada Kasus Gagal Ginjal Akut Perdana di Solo, Jokowi Didesak Turun Tangan |
![]() |
---|
VIDEO Momen Detik-detik Gempa Susulan Guncang Turki Terekam Kamera Jurnalis |
![]() |
---|
VIDEO Kasus Gagal Ginjal Akut Terus Bertambah, Negara Didesak Lakukan Hal Ini |
![]() |
---|